BMKG Ingatkan Pembentukan Awan Cumulonimbus
A
A
A
KALIMANTAN - Kepala Stasiun Meteorologi BMKG Pangkalan Bun Lukman Soleh memperingatkan Tim Gabungan Basarnas untuk selalu berhati-hati dengan cuaca buruk yang sedang akan terjadi.
"Hari ini sedang terjadi pembentukan awan cumulonimbus yang dapat mengganggu proses pencarian. Sebab, dapat membuat angin kian berhembus kencang dan gelombang laut jadi makin tinggi," katanya, kepada wartawan, Kamis (8/1/2015).
Ditambahkan dia, beberapa titik evakuasi di kawasan Pangkalan Bun, bahkan sudah turun hujan. Namun begitu, untuk wilayah yang menjadi pusat evakuasi masih aman. Tetapi tetap harus waspada, karena cuaca mudah berubah.
"Karena dalam waktu yang singkat, awan ini dapat meningkatkan kecepatan angin dan tinggi gelombang di sekitar lokasi. Tim evakuasi agar tetap waspada," terangnya.
Dia melanjutkan, dalam beberapa hari ke depan, kondisi ketinggian gelombang akan cenderung meningkat dan dikhawatirkan akan kembali mengganggu proses evakuasi dan pencarian. "Semoga kawan-kawan bisa memaksimalkan kondisi hari ini," tutupnya.
Berdasarkan pantauan Sindonews, saat ini di Pangkalan Bun, suhu udara meningkat. Panas menyengat, dan terlihat beberapa awan menghitam.
"Hari ini sedang terjadi pembentukan awan cumulonimbus yang dapat mengganggu proses pencarian. Sebab, dapat membuat angin kian berhembus kencang dan gelombang laut jadi makin tinggi," katanya, kepada wartawan, Kamis (8/1/2015).
Ditambahkan dia, beberapa titik evakuasi di kawasan Pangkalan Bun, bahkan sudah turun hujan. Namun begitu, untuk wilayah yang menjadi pusat evakuasi masih aman. Tetapi tetap harus waspada, karena cuaca mudah berubah.
"Karena dalam waktu yang singkat, awan ini dapat meningkatkan kecepatan angin dan tinggi gelombang di sekitar lokasi. Tim evakuasi agar tetap waspada," terangnya.
Dia melanjutkan, dalam beberapa hari ke depan, kondisi ketinggian gelombang akan cenderung meningkat dan dikhawatirkan akan kembali mengganggu proses evakuasi dan pencarian. "Semoga kawan-kawan bisa memaksimalkan kondisi hari ini," tutupnya.
Berdasarkan pantauan Sindonews, saat ini di Pangkalan Bun, suhu udara meningkat. Panas menyengat, dan terlihat beberapa awan menghitam.
(san)