Satu Jenazah Ditemukan Berjenis Kelamin Laki-Laki

Rabu, 31 Desember 2014 - 12:59 WIB
Satu Jenazah Ditemukan Berjenis Kelamin Laki-Laki
Satu Jenazah Ditemukan Berjenis Kelamin Laki-Laki
A A A
JAKARTA - Tim Basarnas berhasil mengevakuasi satu jenazah korban jatuhnya pesawat AirAsia QZ8501 di Selat Karimata, Pangkalan Bun, Kalimantan Tengah.

Jenazah tersebut diduga berjenis kelamin laki-laki. Namun, Tim gabungan belum bisa mengidentikasi secara jelas jenazah tersebut.

"Kemudian yang ditemukan hari ini total jenazah tujuh. Komposisi empat laki-laki, tiga perempuan," kata Kepala Basarnas Marsekal Madya TNI F Henry Bambang Soelistyo di kantornya, Kemayoran, Jakarta, Rabu (31/12/2014).

Sebelumnya, tim gabungan telah menemukan enam jenazah. Keenam jenazah diketahui tiga berjenis kelamin laki-laki dan tiga berjenis kelamin perempuan.

Dia menambahkan, dari tujuh jenazah yang berhasil dievakuasi, enam berada di KRI Banda Aceh dan satu berada di kapal milik Malaysia.

"Pagi ini dua heli mencoba mengambil dan membawa jenazah ke Pangkalan Bun. Tapi heli kembali lagi ke Pangkalan Bun karena cuaca buruk sekali, karena tak bisa tembus cuaca buruk itu," pungkasnya.
(zik)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.9342 seconds (0.1#10.140)
pixels