Pengunjung Diskotik Lucky Pool Billiard & Cafe Ditusuk

Jum'at, 31 Oktober 2014 - 14:49 WIB
Pengunjung Diskotik...
Pengunjung Diskotik Lucky Pool Billiard & Cafe Ditusuk
A A A
BATAM - Pengunjung diskotik Lucky Pool Billiard & Cafe, di kawasan Pertokoan Mitra Mall, Kota Batam, menjadi korban penusukan orang tidak dikenal. Korban diketahui bernama Muzakir Syuit (31), warga Kaveling Flamboyan, Kelurahan Seipelunggut, Kecamatan Sagulung.

Berdasarkan informasi yang dihimpun, korban yang sehari-hari berprofesi sebagai penjual minuman bandrek, di kawasan Puskopkar Batuaji ini pergi bersama temannya ke dalam diskotik tersebut. Saat asik dugem itulah korban ditusuk.

Hingga kini, belum diketahui motif penusukan itu. Korban yang terkapar bersimbah darah, langsung dilarikan ke IGD RSUD Embung Fatimah. Korban yang tertusuk di bagian perutnya, langsung dioperasi, dan hingga kini masih belum sadarkan diri.

Salah seorang karyawan Lucky Pool mengatakan, kejadian itu dimulai dari dalam diskotik. Menurutnya, pelaku dengan korban sempat adu mulut di dalam diskotik.

"Dia (korban) ditikam di hall dalam diskotik saat sedang ramai. Korban langsung keluar belari, tapi masih dikejar. Pelaku sampai sempat orang. Korban terkapar di depan gudang," kata penjaga yang enggan disebutkan namanya, Jumat (31/10/2014).

Sementara itu, Kapolsek Batuaji Kompol Zaenal Arifin mengatakan, sudah terjadi keributan di dalam Lucky Pool Cafe, kemudian berlanjut sampai ke luar diskotik.

"Kasus ini masih kita lidik. Kita juga sedang berusaha mencari keterangan saksi. Dia (korban) belum bisa dimintai keterangan karena sedang menjalani operasi," pungkas Zaenal.
(san)
Berita Terkait
Pemuda Ngamuk, 1 Tewas...
Pemuda Ngamuk, 1 Tewas dan 1 Kritis Ditusuk Pisau
Motif Penusukan Anggota...
Motif Penusukan Anggota Polrestabes Masalah Pribadi
Dipicu Perselisihan...
Dipicu Perselisihan Masa Lalu, Oknum Honorer di Bitung Tikam Kaki Temannya
Lerai Pertengkaran,...
Lerai Pertengkaran, Nenek Ngadikem Tewas Ditikam Suami Cucunya
Tidak Miliki Biaya,...
Tidak Miliki Biaya, Korban Penusukan Terpaksa Dirawat di Rumah
Sakit Hati Tak Dipinjami...
Sakit Hati Tak Dipinjami Uang, Pelajar SMK Tusuk Teman Wanitanya
Berita Terkini
Jusuf Muda Dalam: Satu-Satunya...
Jusuf Muda Dalam: Satu-Satunya Menteri yang Dihukum Mati karena Korupsi di Indonesia
4 menit yang lalu
MNC Peduli dan MNC Land...
MNC Peduli dan MNC Land Adakan Giat Literasi di SDN Pangarakan 02 Srogol Cigombong
8 menit yang lalu
UAD Yogyakarta: Hak...
UAD Yogyakarta: Hak Imunitas Halangi Penegakan Hukum dan Buat Jaksa Tak Tersentuh
15 menit yang lalu
BPBD Kota Bekasi Sebut...
BPBD Kota Bekasi Sebut Pengungsi Banjir Telah Kembali ke Rumah
1 jam yang lalu
Sekdes di Rembang Ditahan...
Sekdes di Rembang Ditahan Kejaksaan Gara-gara Korupsi Dana Desa Rp400 Juta untuk Game Online
1 jam yang lalu
Warga Bogor Tewas Kecelakaan...
Warga Bogor Tewas Kecelakaan di Cinere Depok, Sopir Truk Ekspedisi Diamankan
2 jam yang lalu
Infografis
Sepekan Dibuka, Mal...
Sepekan Dibuka, Mal di Jakarta Masih Sepi Pengunjung
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved