Geng Motor Serang dan Rampok Warkop

Senin, 21 Juli 2014 - 09:08 WIB
Geng Motor Serang dan...
Geng Motor Serang dan Rampok Warkop
A A A
MAKASSAR - Aksi pencurian disertai kekerasan yang dilakukan anggota geng motor di Kota Makassar kembali terjadi. Sebuah warung kopi di Jalan Toddopuli, Kecamatan Panakukang, Kota Makassar malam tadi diserang dan dirampok oleh sekelompok remaja dengan bersenjatakan anak panah. Akibatnya sejumlah laptop dan ponsel milik pengunjung dibawa kabur oleh pelaku.

Ardi salah satu karyawan warkop mengatakan, pada saat kejadian warung kopi ini memang agak sunyi.

Anggota geng motor yang berjumlah sekitar belasan orang tersebut langsung masuk dan melepaskan anak panah ke dalam warung kopi.

Sontak sejumlah pengunjung langsung kabur menyelamatkan diri hingga membuat sejumlah minuman di meja tumpah.

Disaat sejumlah pengunjung kabur menyelamatkan diri naik ke lantai dua lalu para pelakupun leluasa mengambil beberapa barang elektronik milik pengunjung warkop yang tertinggal di meja.

Akibat kejadian ini sedikitnya tiga unit laptop dan dua ponsel milik pengunjung dibawa kabur oleh pelaku.

Polisi yang mendatangi tkp mendapati barang bukti berupa anak panah yang digunakan
oleh sekelompok pria anarkistis bermotor ini

Kapolsek Panakkukang Kompol Tri Hambodo membenarkan adanya aksi pencurian dengan kekerasan yang dilakukan sekelompok remaja bermotor dan saat ini pihaknya masih mendalami kasus ini guna mengejar para pelaku yang diduga kuat adalah kawanan geng motor yang kerap beraksi di wilayah makassar.

(sms)
Berita Terkait
Bak Ayam Sakit, Empat...
Bak Ayam Sakit, Empat Tersangka Anggota Geng Motor Tertunduk di Mapolres Bogor
Hadang dan Bakar Motor...
Hadang dan Bakar Motor Warga, Anggota Geng Motor di Deliserdang Ditangkap
3 Geng Motor yang Menggegerkan...
3 Geng Motor yang Menggegerkan Jabodetabek, Nomor Terakhir Slogannya Bikin Ngeri
Resahkan Warga, Polresta...
Resahkan Warga, Polresta Jambi Tangkap Pengangguran Anggota Geng Motor Lorong Jahit
Aksi Brutal Gengster...
Aksi Brutal Gengster di Bekasi, Satu ABG Tewas Dibacok
39 Orang Kawanan Geng...
39 Orang Kawanan Geng Motor Ditangkap Saat Hendak Tawuran
Berita Terkini
Jelang Mudik 2025, Polresta...
Jelang Mudik 2025, Polresta Bandung Larang Bus Gunakan Klakson Telolet
3 menit yang lalu
Sungai Cimande Meluap,...
Sungai Cimande Meluap, 718 Rumah di Sumedang Terendam Banjir
36 menit yang lalu
Dentuman Keras Iringi...
Dentuman Keras Iringi Erupsi Gunung Marapi, Warga Berhamburan Keluar Rumah
2 jam yang lalu
Kisah Mantan KSAD Jenderal...
Kisah Mantan KSAD Jenderal Dudung yang Ditempeleng Mayor Gaga-gara Koran Jatuh
2 jam yang lalu
Kepala Dinas dan Tiga...
Kepala Dinas dan Tiga Anggota DPRD OKU Terjaring OTT KPK
3 jam yang lalu
Banjir Landa 7 Desa...
Banjir Landa 7 Desa di Bojonegoro, 1 Warga Meninggal Dunia
3 jam yang lalu
Infografis
Musuh-musuh Utama AS...
Musuh-musuh Utama AS dan NATO akan Gelar Latihan Perang
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved