Perbaikan Jalan Pantura Kendal Selesai, Kendaraan Kecil Boleh Lewat
A
A
A
KENDAL - Perbaikan jalan di ruas pantura Kendal, Jawa Tengah sudah selesai dikerjakan. Meski bersifat sementara, jalan yang dibeton sudah mulai dibuka untuk kendaraan kecil. Pekerja kini melakukan penutupan bahu jalan dan mengecat marka agar tidak membahayakan pengguna jalan.
Pekerja proyek perbaikan jalan menutup bahu jalan dengan material tanah dan batu agar tidak membahayakan pengguna jalan karena ketinggian beton. Selain itu, pekerja juga mulai mengecat marka jalan agar pengendara melihat rambu dimalam hari.
Menurut pengawas proyek, Basuki, pengecoran sudah selesai dikerjakan. Pengerjaan hanya difokuskan pada marka jalan dan bahu jalan yang terlalu curam. "Pekerja juga melakukan pengecatan marak jalan untuk mengantisipasi kerawanan saat arus mudik mendatang," kata Basuki, Minggu (29/6/2014).
Diharapkan, marka jalan sepanjang proyek pengecoran bisa selesai sebelum arus mudik. Sementara, arus lalu lintas sudah mulai lancar karena jalan yang dibeton mulai dilalui kendaraan kecil. Namun, sejumlah jalan masih ditutup untuk menghindari kemacetan di penyempitan jalan dan di pertigaan Purin, Kendal.
Polres Kendal sudah menyiapkan jalur alternatif untuk mengurai kemacetan yakni dari pertigaan Ketapang, Kendal, tembus hingga Cepiring melewati proyek pengerjaan jalan.
Pekerja proyek perbaikan jalan menutup bahu jalan dengan material tanah dan batu agar tidak membahayakan pengguna jalan karena ketinggian beton. Selain itu, pekerja juga mulai mengecat marka jalan agar pengendara melihat rambu dimalam hari.
Menurut pengawas proyek, Basuki, pengecoran sudah selesai dikerjakan. Pengerjaan hanya difokuskan pada marka jalan dan bahu jalan yang terlalu curam. "Pekerja juga melakukan pengecatan marak jalan untuk mengantisipasi kerawanan saat arus mudik mendatang," kata Basuki, Minggu (29/6/2014).
Diharapkan, marka jalan sepanjang proyek pengecoran bisa selesai sebelum arus mudik. Sementara, arus lalu lintas sudah mulai lancar karena jalan yang dibeton mulai dilalui kendaraan kecil. Namun, sejumlah jalan masih ditutup untuk menghindari kemacetan di penyempitan jalan dan di pertigaan Purin, Kendal.
Polres Kendal sudah menyiapkan jalur alternatif untuk mengurai kemacetan yakni dari pertigaan Ketapang, Kendal, tembus hingga Cepiring melewati proyek pengerjaan jalan.
(zik)