Geng motor Tangki gunakan air keras

Rabu, 19 Februari 2014 - 14:47 WIB
Geng motor Tangki gunakan...
Geng motor Tangki gunakan air keras
A A A
Sindonews.com - Untuk memuluskan aksi brutal yang dilakukan geng motor Tangki, beberapa anggotanya juga mempersenjatai diri dengan air keras. Hal ini jelas meresahkan warga yang khawatir akan menjadi korban geng motor asal Cipayung, Jakarta Timur itu.

Kabid Humas Polda Metro Jaya, Kombes Pol Rikwanto membenarkan aksi anggota geng motor tersebut. Namun biasanya mereka beraksi secara sporadis tanpa direncanankan.

Anggotanya memang banyak, puluhan tapi tidak setiap hari beraksi. Kendati begitu aksi mereka memang cukup meresahkan dan kini sedang dibongkar petugas keamanan.

Berdasarkan keterangan saksi, para pelaku kerap bertindak sadis dengan menganiaya korbannya. Bahkan ada beberapa anggota geng motor ini yang membekali dirinya dengan air keras.

"Aksi perampasan motor yang dilakukan kemarin juga menggunakan air keras," terangnya kepada wartawan, Rabu (19/2/2014).

Ia menceritakan, pada kejadian penyerangan ke sebuah warnet D'Cornet di Pondok Gede, Bekasi, Minggu 16 Februari 2014 dinihari sekira pukul 0230 WIB, mereka membekali diri dengan senjata tajam.

Puas mengobrak-abrik warnet tersebut, mereka merampas sepeda motor yang sedang melintas. Pengemudi motor tersebut juga disiram air keras.

"Kini pelaku perampasan motor bersenjata air keras itu sudah diamankan. Kini sedang dibawa petugas untuk mencari motor yang dirampas yang dititipkan di sebuah bengkel di Cipayung," pungkasnya.

Baca juga:
Puluhan orang tusuk pengunjung warnet
Penusuk pengunjung warnet di Bekasi geng motor
(ysw)
Berita Terkait
Bak Ayam Sakit, Empat...
Bak Ayam Sakit, Empat Tersangka Anggota Geng Motor Tertunduk di Mapolres Bogor
Hadang dan Bakar Motor...
Hadang dan Bakar Motor Warga, Anggota Geng Motor di Deliserdang Ditangkap
3 Geng Motor yang Menggegerkan...
3 Geng Motor yang Menggegerkan Jabodetabek, Nomor Terakhir Slogannya Bikin Ngeri
Resahkan Warga, Polresta...
Resahkan Warga, Polresta Jambi Tangkap Pengangguran Anggota Geng Motor Lorong Jahit
Aksi Brutal Gengster...
Aksi Brutal Gengster di Bekasi, Satu ABG Tewas Dibacok
39 Orang Kawanan Geng...
39 Orang Kawanan Geng Motor Ditangkap Saat Hendak Tawuran
Berita Terkini
Jelang Mudik 2025, Polresta...
Jelang Mudik 2025, Polresta Bandung Larang Bus Gunakan Klakson Telolet
3 menit yang lalu
Sungai Cimande Meluap,...
Sungai Cimande Meluap, 718 Rumah di Sumedang Terendam Banjir
36 menit yang lalu
Dentuman Keras Iringi...
Dentuman Keras Iringi Erupsi Gunung Marapi, Warga Berhamburan Keluar Rumah
2 jam yang lalu
Kisah Mantan KSAD Jenderal...
Kisah Mantan KSAD Jenderal Dudung yang Ditempeleng Mayor Gaga-gara Koran Jatuh
2 jam yang lalu
Kepala Dinas dan Tiga...
Kepala Dinas dan Tiga Anggota DPRD OKU Terjaring OTT KPK
3 jam yang lalu
Banjir Landa 7 Desa...
Banjir Landa 7 Desa di Bojonegoro, 1 Warga Meninggal Dunia
3 jam yang lalu
Infografis
Pertama Kali, Israel...
Pertama Kali, Israel Gunakan THAAD untuk Cegat Rudal dari Yaman
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved