Miss Sulbar rebut mahkota Miss Indonesia 2014

Selasa, 18 Februari 2014 - 02:17 WIB
Miss Sulbar rebut mahkota Miss Indonesia 2014
Miss Sulbar rebut mahkota Miss Indonesia 2014
A A A
Sindonews.com - Finalis asal Sulawesi Barat Maria Asteria Sastrayu akhirnya terpilih sebagai Miss Indonesia 2014.

Dalam seleksi yang dilakukan cukup ketat dan panjang di Hall D2 JIExpo Kemayoran, Jakarta, Senin (17/2/2014) malam itu Maria berhasil menyisihkan para pesaingnya.

Sementara itu, tampil sebagai runner up 1 Ellen Rachel Aragay dari Papua Barat sedangkan runner up 2 Hanna Christiany Sugialam dari Jawa Timur.

Penyematan mahkota dilakukan langsung oleh Miss Indonesia 2013 Vania Larissa.

Maria terlihat gembira, betapa tidak, dia berhasil mengalahkan 33 kontestan dari berbagai provinsi yang memiliki kemampuan sama.

Namun, di babak akhir, gadis 22 tahun dengan tinggi 165 sentimeter ini berhasil mencuri perhatian para juri yang diketuai Chairwoman of Miss Indonesia Organization Liliana Tanoesoedibjo.

Maria berhasil merepresentasikan sosok miss Indonesia berdasarkan kriteria Manner, Impressive, Smart, dan Social (MISS).

Dengan kemenangan tersebut, Maria pun mengaku siap menggantikan tugas Vania Larissa sebagai Miss Indonesia selama satu tahun ke depan. Miss Indonesia 2014 nantinya akan menjadi wakil Indonesia di ajang Miss World 2014 di London, Inggris.
(lns)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 2.0152 seconds (0.1#10.140)
pixels