Hujan pasir dari Gunung Kelud hingga 40 Km

Kamis, 13 Februari 2014 - 23:57 WIB
Hujan pasir dari Gunung Kelud hingga 40 Km
Hujan pasir dari Gunung Kelud hingga 40 Km
A A A
Sindonews.com - Warga yang berada di radius 40 kilometer dari kawah Gunung Kelud, sudah merasakan hujan pasir dan abu vulkanik.

Hal itu diungkap oleh warga Kecamatan Pare, Kabupaten Kediri, Jawa Timur, Evi Oktavia (25) kepada Sindonews, Kamis (13/2/2014).

Dikatakannya, warga di sekitar tempat tinggal telah merasa panik dengan aktivitas dari Gunung Kelud yang sekira sepekan sudah berada di status Waspada.

Sementara warga Desa Buna Wahyu, Nurwahyuni Srisundari (46) mengatakan, abu vulkanik sudah dirasakan oleh warga sekitar. "Bulan sudah tertutup abu," ucapnya.

Sebelumnya, PVMBG telah menaikkan level aktivitas Gunung Kelud dari Waspada ke Siaga hingga Awas. PVMBG merekomendasikan sterilisasi kawasan hingga 10 kilometer dari kawah Kelud.

Kenaikan Status Awas dilakukan PVMBG berdasarkan adanya peningkatan instrumental dari aktivitas vulkanis, seismisitas dan pengamatan visual dari Gunung Kelud.
(hyk)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 1.0186 seconds (0.1#10.140)
pixels