Pedagang Pasar Sentral iuran pasang CCTV

Rabu, 18 Desember 2013 - 01:03 WIB
Pedagang Pasar Sentral...
Pedagang Pasar Sentral iuran pasang CCTV
A A A
Sindonews.com - Para pedagang Pasar Sentral Sengkang, berencana melakukan pemasangan CCTV di 16 titik, di Pasar Sentral Sengkang. Hal tersebut dilakukan untuk kemanan Pasar Sentral Sengkang, pasca terbakarnya beberapa waktu lalu.

"Rencannya para pedagang akan memasang 16 titik CCTV, di pasar sentral. Anggarannya, dari para pedagang sendiri. Yakni dari sisa dana pembayaran dana keamanan, dan kebersihan pasar sentral," kata Ketua Forum Pasar Sentral Sengkang Rafi Padu, kepada wartawan, Selasa (17/12/2013).

Dia mengatakan, selain pemasangan CCTV, sistem keamanan di pasar tersebut juga akan diubah, dimana pos satpam berada di luar pasar, sehingga tidak ada lagi yang boleh masuk di pasar pada malam hari, kecuali peronda.

"Setelah petugas kebersihan selesai, maka kami intruksikan pada satpam untuk mengunci pasar, tidak ada yang boleh masuk, kecuali pedagang yang saat itu sedang tugas ronda," katanya.

Dia juga mengaku, satpam yang bertugas di pasar sentral akan dijamin kesejahteraannya, dibandingkan sebelumnya. Dimana, saat masih ditangani oleh dinas terkait, gaji satpam pasar hanya berkisar Rp600 ribu.

"Nah, saat ini karena sudah dikelola sendiri oleh pedagang, maka gaji satpam dinaikkan, antara Rp1 juta hingga Rp1,5 juta," katanya.
(san)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.8051 seconds (0.1#10.140)