Evakuasi Aziz menggunakan tandu khusus

Minggu, 10 November 2013 - 14:24 WIB
Evakuasi Aziz menggunakan...
Evakuasi Aziz menggunakan tandu khusus
A A A
Sindonews.com - Proses evakuasi Aziz Fuadhi, pendaki asal Jakarta yang tersesat di Gunung Semeru, dan ditemukan di jurang Blank 75 dalam kondisi patah kaki, menyulitkan tim evakuasi.

Hingga siang ini, tim evakuasi masih belum membawa Aziz menuju Pasrujambe, Lumajang. Kendala terbesar adalah penggunaan pandu saat membawa Aziz.

"Ini tandunya baru saja tiba dan akan dibawa naik ke atas," ujar Kepala Bidang Wilayah II BB TNBTS di Lumajang Ahmad Susjoto, kepada wartawan, Minggu (10/11/2013).

Susjoto menegaskan, hingga pukul 13.00 WIB, belum ada informasi mengenai keberadaan Fikri, rekan Aziz yang juga sama-sama tersesat pada Kamis lalu.

Tim SAR gabungan sejak pagi tadi menyisir dari Blank 75 ke arah Tawonsongo dan tim lainnya juga menyisir dari bawah ke arah Blank 75. "Belum ketemu Fikri," katanya menegaskan.
(san)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.1617 seconds (0.1#10.140)