Hilang di Semeru, 2 pendaki disorientasi medan
A
A
A
Sindonews.com - Petugas Balai Besar Taman Nasional Bromo Tengger Semeru bersama aparat terkait, sejak pagi tadi diberangkatkan mencari dua pendaki asal Jakarta yang hilang di antara Cemoro Tunggal dan Arcopodo, Gunung Semeru.
Kepala Balai Besar Taman Nasional Bromo Tengger Semeru Ayu Dewi Utari menyatakan, petugas Pos Ranupani mendapat laporan hilangnya dua pendaki asal Jakarta, pada Kamis 7 November 2013 malam. Dua survivor ini berjumlah 12 orang.
Dari laporan teman-temannya, dua survivor yang hilang ini terakhir kali bertemu dengan rekannya, di kawasan Cemoro Tunggal saat perjalanan turun dari puncak.
Diduga, mereka tersesat ketika perjalanan dari Cemoro Tunggal menuju Arcopodo. "Rata-rata pendaki yang tersesat memang saat perjalan turun dari Cemorotunggal hingga Arcopodo," ujar Ayu, kepada wartawan, Jumat (8/11/2013).
Saat ini, petugas BBTNBTS masih melakukan pencarian dan akan menggelar Open SAR, pada Sabtu 9 November 2013.
Kepala Balai Besar Taman Nasional Bromo Tengger Semeru Ayu Dewi Utari menyatakan, petugas Pos Ranupani mendapat laporan hilangnya dua pendaki asal Jakarta, pada Kamis 7 November 2013 malam. Dua survivor ini berjumlah 12 orang.
Dari laporan teman-temannya, dua survivor yang hilang ini terakhir kali bertemu dengan rekannya, di kawasan Cemoro Tunggal saat perjalanan turun dari puncak.
Diduga, mereka tersesat ketika perjalanan dari Cemoro Tunggal menuju Arcopodo. "Rata-rata pendaki yang tersesat memang saat perjalan turun dari Cemorotunggal hingga Arcopodo," ujar Ayu, kepada wartawan, Jumat (8/11/2013).
Saat ini, petugas BBTNBTS masih melakukan pencarian dan akan menggelar Open SAR, pada Sabtu 9 November 2013.
(san)