Solo dongkrak peringkat di New 7 Wonders

Sabtu, 12 Oktober 2013 - 02:30 WIB
Solo dongkrak peringkat di New 7 Wonders
Solo dongkrak peringkat di New 7 Wonders
A A A
Sindonews.com - Pemerintah Kota Solo, menggandeng berbagai komunitas dan unit usaha untuk meningkatkan peringkat Kota Solo dalam pemilihan tujuh kota ajaib di dunia versi New7Wonders.

Pemkot Solo melalui Dinas Perhubungan Komunikasi dan Informatika Kota Solo memanggil beberapa unit usaha dan beberapa komunitas di Kota Solo.

Dalam kesempatan tersebut disepakati untuk bersama-sama mengenalkan Kota Solo di mata dunia agar peringkat Kota Bengawan terus naik.

Kepala Dishubkominfo Solo, Yosca Herman Soedrajad, menegaskan saat ini Kota Solo masih berkutat di angkat 77 besar kota ajaib di dunia.

Menurutnya masih ada waktu sekitar sepuluh hari untuk meningkatkan peringkat Kota Solo tersebut menjadi 28 besar agar lolos ke tahapan berikutnya.

“Kita sedang berada di peringkat 77 besar, setelah mengalahkan ribuan kota lain yang ada di seluruh dunia. Untuk maju ke babak berikutnya kita harus mendongkrak peringkat kita menjadi 28 besar,” ucapnya, Jumat (11/10/2013).

Untuk mencapai peringkat tersebut, menurutnya bukan perkara yang mudah, itu semua memerlukan pekerjaan keras dari semua lini. Meliputi komunitas unit usaha dan media massa yang memiliki basis jaringan yang cukup kuat.

Selain itu pihaknya juga menghimbau kepada masyarakat Kota Solo untuk membantu mempromosikan Kota Solo melalui media internet. Promosi itu bisa dilakukan dengan berbagai cara seperti tulisan, foto, hingga jejaring sosial. Dengan begitu nantinya nama Kota Solo akan semakin dikenal oleh dunia.

“Kita sudah tidak bisa memberikan vote di www.new7wonders.com/en/cities karena itu sudah ditutup. Penilaiannya tinggal melewati panelis yang telah ditentukan oleh panitia. Tugas kita hanya mempromosikan Solo melalui dunia maya, itu yang bisa kita lakukan untuk mempengaruhi panitia,” ucapnya.

Sementara itu salah satu pengurus Komunitas Solo, Taqoballah Ridho, mengatakan pihaknya bakal menggenjot promosi Kota Solo dengan memperkenalkan beberapa keunikan dan keajaiban di Kota Solo.

Keunikan tersebut nantinya bakal dikemas dalam bentuk foto dan juga video yang bisa diakes melalui berbagai jejaring sosial.

“Banyak hal yang unik di Kota Solo mulai dari budaya, kuliner tempat wisata hingga keanekaragaman etnis yang ada di Kota Solo. Itu semua bisa kami promosikan,” ucapnya.
(lns)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.8412 seconds (0.1#10.140)
pixels