Polisi: 2 balita dibunuh perampok karena mengganggu
A
A
A
Sindonews.com - Aparat kepolisian memastikan jika pembunuhan dua bayi di Jalan Mulawarman Rt1/1, Kelurahan Kramas, Kecamatan Tembalang, Kota semarang, terkait perampokan.
Menurut Kapolda Jateng, Irjenpol Dwi Priyatno, yang datang ke lokasi kejadian mengatakan, dari hasil olah Tempat Kejadian Perkara (TKP) sementara, polisi menduga itu aksi pencurian dengan kekerasan.
"Dari hasil olah TKP, kami menduga itu perbuatan pencurian dan pembunuhan. Pembunuhan dilakukan karena dugaan aksi pelaku terganggu oleh korban, kami juga menemukan adanua perhiasan yang hilang," kata dia, Kamis (10/10/2013).
Kedua korban imbuh dia ditemukan tewas di kamar dengan luka di kepala. Selain itu, ditemukan sebuah linggis di tempat itu.
"Kami akan terus melakukan penyelidikan, kami juga akan memintai keterangan dari pembantu korban yang saat ini masih dirawat di rumah sakit akibat luka di bagian kepala," imbuhnya.
Baca juga: Dua balita tewas di Semarang terkait perampokan
Menurut Kapolda Jateng, Irjenpol Dwi Priyatno, yang datang ke lokasi kejadian mengatakan, dari hasil olah Tempat Kejadian Perkara (TKP) sementara, polisi menduga itu aksi pencurian dengan kekerasan.
"Dari hasil olah TKP, kami menduga itu perbuatan pencurian dan pembunuhan. Pembunuhan dilakukan karena dugaan aksi pelaku terganggu oleh korban, kami juga menemukan adanua perhiasan yang hilang," kata dia, Kamis (10/10/2013).
Kedua korban imbuh dia ditemukan tewas di kamar dengan luka di kepala. Selain itu, ditemukan sebuah linggis di tempat itu.
"Kami akan terus melakukan penyelidikan, kami juga akan memintai keterangan dari pembantu korban yang saat ini masih dirawat di rumah sakit akibat luka di bagian kepala," imbuhnya.
Baca juga: Dua balita tewas di Semarang terkait perampokan
(rsa)