Tolak HGU PTPN, ribuan petani Malang Selatan demo

Selasa, 24 September 2013 - 10:55 WIB
Tolak HGU PTPN, ribuan petani Malang Selatan demo
Tolak HGU PTPN, ribuan petani Malang Selatan demo
A A A
Sindonews.com - Ribuan petani yang tergabung dalam Forum Petani Malang Selatan berunjuk rasa di jalan depan gedung Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Malang.

Massa petani ini berasal dari tiga kecamatan, Dampit, Tirtoyudo, Ampelgading. Mereka menolak perpanjangan Hak Guna Usaha (HGU) dari PTPN XII, Kalibakar.

"Kami ingin sertifikat tanah yang kami kelola," kata koordinator aksi, Didik Dwi, Selasa (24/9/2013).

Massa yang tiba di Jalan Panji menyampaikan aspirasi secara bergantian menuntut tanah mereka yang dikelola PTPN XII agar dikembalikan kepada rakyat.

Mereka juga berharap kepada anggota dewan agar membantu rakyat memperoleh sertifikat tanah mereka dan PTPN XII tidak memperpanjang HGU sehingga tanah dikembalikan kepada rakyat dengan proses sertifikasi.
(lns)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.5477 seconds (0.1#10.140)