10 pasangan Cabup Garut adu solusi

Kamis, 05 September 2013 - 08:37 WIB
10 pasangan Cabup Garut...
10 pasangan Cabup Garut adu solusi
A A A
Sindonews.com - Ke-10 pasangan calon bupati (Cabup) Garut beradu solusi dalam acara Debat Kandidat di Gedung Mutiara, Jalan Cipanas Garut, Rabu (4/9/2013) malam.

Pada acara debat yang dimulai sekira pukul 20.30 WIB itu, masing-masing pasangan dimintai solusi atas sejumlah masalah yang ada di Kabupaten Garut hanya dalam waktu selama 90 detik saja.

Beberapa masalah yang disuguhkan ini terdiri dari permasalahan infrastruktur, budaya, kesenian, pariwisata, lingkungan, anggaran, pendidikan, pertanian, kesehatan, korupsi dan lain sebagainya.

Ketua Komisi Pemilihan Umum Daerah (KPUD) Kabupaten Garut Aja Rowikarim mengatakan, solusi yang ditawarkan ke-10 pasangan ini akan dinilai oleh dua orang panelis.

“Dua panelis dari kalangan akademisi akan menilai dan menguji mereka. Dua panelis ini berasal dari Unpar (Universitas Katolil Parahyangan), Warlan Yusuf, dan ICW, Ade Irawan,” kata Aja, Rabu (4/9/2013).

Tidak hanya beradu solusi, para pasangan juga diberi kesempatan untuk saling menguji visi dan misi mereka masing-masing. Dari 10 pasangan cabup yang hadir pada acara ini, hanya cabup nomor urut 4, Memo Hermawan, yang tidak dampingi pasangannya.

“Bapak Calon Wakil Bupati (Cawabup) Ade Ginanjar sedang sakit. Jadi beliau tidak bisa hadir,” ucap Memo.

Selain Memo Hermawan, pasangan Cabup dan Cawabup Garut lain yang hadir adalah pasangan Dede Kusdinar - Endang Suryana, Sirojulmunir - Iwan Suwarsa, Yamin Supriatna - Dadan Ramdani, Dedi Suryadi - Deddy Supriyadi (Deddy Dores), Agus Hamdani - Abdusy Syakur, Rudy Gunawan - Helmi Budiman, Saeful Anwar - Serli Besi, Ahmad Bajuri - An An Kusmardian (Ananda George), serta pasangan Nadiman - Holil Aksan Umarzen.
(rsa)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.6844 seconds (0.1#10.140)