Jelang Pilgub Jateng, awas ricuh!

Senin, 01 April 2013 - 18:03 WIB
Jelang Pilgub Jateng,...
Jelang Pilgub Jateng, awas ricuh!
A A A
Sindonews.com - Kepolisian Daerah Jawa Tengah (Polda Jateng) didesak untuk segera memetakan wilayah rawan gangguan keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas) dalam menghadapi pemilihan gubernur (Pilgub) 26 Mei mendatang.

Koordinator IPW Jawa Tengah, Untung Budiarso, mengatakan hal itu perlu dilakukan sebagai langkah antisipasi kemungkinan terjadinya berbagai gangguan.

"Tentu masyarakat ingin agar pesta demokrasi pilgub Jateng ini dapat berjalan dengan aman dan lancar," ungkapnya kepada SINDO, Senin (1/4/2013)

Polda Jawa Tengah, ujar Untung, dengan kekuatan 35 ribu personel tentu harus bisa mengamankan setiap Tempat Pemungutan Suara (TPS) yang tersebar di seluruh wilayah Jawa Tengah.

"Tentunya jumlah itu tidak seluruhnya diterjunkan, dibanding jumlah pemilih di Jateng yang mencapai 26 juta jiwa, perbandingan jumlah itu tentu tidak memadai," lanjutnya.

Oleh sebab itu, kata dia, IPW berharap jajaran intelijen di wilayah Polda Jawa Tengah harus lebih siap dalam mengumpulkan informasi tentang perkembangan Kamtibmas.

"Jangan sampai kecolongan, meskipun menurut data jumlah intelijen Polda Jateng hanya 2.472 artinya jauh dari angka ideal, Polda juga harus lebih siap menerima setiap laporan masyarakat terkait kecurangan Pilkada itu yang berpotensi terjadi," jelasnya.

Selain itu, ujar dia, para calon gubernur (Cagub) juga wajib berperan membuat iklim Kamtibmas tetap sejuk.

"Selalu gunakan bahasa - bahasa yang santun dalam menyampaikan program - programnya," tandasnya.
(ysw)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.1268 seconds (0.1#10.140)