Lima polisi diduga tewas termasuk Kapolsek Martapura

Kamis, 07 Maret 2013 - 12:14 WIB
Lima polisi diduga tewas termasuk Kapolsek Martapura
Lima polisi diduga tewas termasuk Kapolsek Martapura
A A A
Sindonews.com - Peristiwa penyerangan anggota Batalyon Armed 15 Martapura tidak hanya menyebabkan Mapolres Ogan Komering Ilir terbakar, lima anggota polisi tewas satu diantaranya Kapolsek Martapura.

Dari informasi yang didapat SINDO di lapangan, lima anggota polisi tewas dalam kejadian penyerangan itu.

Diduga salah satu anggota yang tewas Kapolsek Martapura, Polres OKUT, Kompol Ridwan dan lima lagi anggota Polres OKU Baturaja.

Masih dari sumber yang dihimpun SINDO, diduga kuat motif penyerangan dan pembakaran yang dilakukan puluhan oknum TNI ini lantaran masih dendam pasca tewasnya rekan mereka Pratu Heru Oktavinus, anggota Yon Armed 15 Martapura yang tewas ditembak anggota Lantas Polres OKU Brigadir Bintara Wijaya pada Minggu 27 Januari 2013 dinihari lalu.

Hingga berita ini diturunkan belum satupun pejabat dari Kodam II Sriwijaya dan Polda Sumsel bersedia menjelaskan kronologis dan jumlah korban tewas dan luka pasca penyerangan itu.
(ysw)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 2.7486 seconds (0.1#10.140)
pixels