Longsor, poros Malino-Sungguminasa terputus

Jum'at, 04 Januari 2013 - 15:28 WIB
Longsor, poros Malino-Sungguminasa...
Longsor, poros Malino-Sungguminasa terputus
A A A
Sindonews.com - Hujan deras mengguyur wilayah Kabupaten Gowa, sejak Rabu 2 Januari lalu, menyebabkan jalan poros Malino-Sungguminasa, di Desa Lonjoboko, Kecamatan Parangloe, terputus akibat timbunan material longsor.

Beruntung longsor ini yang terjadi sekira pukul 10.00 Wita, tidak merenggut korban jiwa. akibat longsoran tersebut, arus lalulintas di poros macet total selama lima jam.

Dinas Pekerjaan Umum (PU) Sulawesi Selatan (Sulsel) dibantu dengan PU Gowa, mengerahkan alat berat untuk membersihkan material longsor yang menutupi jalan poros tersebut.

Kepala PU Gowa Muh Amin Yakub mengatakan, material longsor yang menutup poro Malino-Sungguminasa, di Desa Lonjoboko, di kilometer 35, sepanjang 50 meter itu sudah dibersihkan dengan menggunakan alat berat. Sehingga, arus lalulintas di poros tersebut kini sudah berangsur normal kembali.

"Longsor ini sudah tangani baik dari Dinas PU Provinsi maupun Gowa. Alat berat sudah dikerahkan ke lokasi untuk membersihkan material longsor. Sehingga kini, arus lalulintas di poros normal kembali. "katanya.

Amin Yakub mengatakan, PU juga sudah menyiagakan petugas untuk mengantisipasi kemungkinan terjadinya longsor susulan.

"Kami juga meminta kepada warga sekitar agar selalu waspada terjadinya longsor. Warga juga diminta agar segera melaporkan jika ada kejadian serupa, agar kejadian tersebut segera di tangani," katanya.

Camat Parangloe Saleh Saud mengatakan, material longsor yang menutupi jalan poros Malino-Sungguminasa sudah dibersihkan. Sehingga, kendaraan yang lewat di jalan tersebut nornal kembali, setelah sebelumnya, terjadi antrian panjang selama lima jam.

"Kejadian ini juga sudah dilaporkan ke Bupati Gowa Ichsan Yasin Limpo. Pihak PU sudah mengerahkan alat berat untuk menyingkirkan material longsor yang menutupi jalan," katanya.

Sebelumnya longsor juga mendera badan jalan sepanjang kurang lebih 20 meter di wilayah Dusun Balleangngang, Desa Ulujangang, Kecamatan Bontolempangang, pada pukul 17.30 Wita, Kamis 3 Januari kemarin.

Akibatnya, akses jalan antara Kecamatan Bontolempangang menuju Kecamatan Biringbulu, sempat terputus.

"Kami sudah menyingkirkan material longsor, sehingga akses jalan normal kembali," kata Camat Bontolempangang Sadar Ahdar, di Sungguminasa.
(rsa)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.0955 seconds (0.1#10.140)