Tokoh Masyarakat Puji Kepedulian Cak Machfud Terhadap Warga

Kamis, 05 Maret 2020 - 20:31 WIB
Tokoh Masyarakat Puji...
Tokoh Masyarakat Puji Kepedulian Cak Machfud Terhadap Warga
A A A
SURABAYA - Tidak hanya bertugas sebagai pelayan masyarakat, seorang pemimpin juga diharapkan mempunyai rasa empati dan kepedulian sosial yang tinggi.

Pernyataan itu disampaikan tokoh masyarakat H Muhammad Sidik, saat memuji sikap mantan Kapolda Jatim Machfud Arifin yang bersedia menjenguk warganya Warda Ningsih di Kecamatan Kenjeran, Surabaya.

Sebagai informasi, Warda mengalami sakit akibat jatuh dari kendaraan, bahkan delapan bulan belakangan kondisinya tengah lumpuh. "Senang, warga kita yang sakit di sini didatangi tokoh sebesar Machfud. Ini bukti jika dirinya punya rasa simpati dan empati," kata Sidik.

Sikap Machfud dipuji Sidik, lantaran pria berbintang dua itu mau meluangkan waktu di tengah kesibukan padatnya untuk melihat langsung kondisi Warda.

"Terima kasih buat Cak Machfud (panggilan akrabnya) mau datang ke sini, padahal dia pasti sedang sibuk," lanjutnya.

Dalam kesempatan yang sama, Machfud menyatakan, keadaan Warda harus ditangani secepatnya, mengingat berdasarkan diagnosis sementara Warda mengalami patah tulang ekor. "Kemungkinan besar itu yang membuatnya lumpuh. Ini harus segera ditangani," tegas Machfud.
(zil)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 1.2364 seconds (0.1#10.140)