Mulyadi Diminta Masyarakat Pulang Kampung Maju Pilgub Sumbar

Minggu, 16 Februari 2020 - 10:46 WIB
Mulyadi Diminta Masyarakat...
Mulyadi Diminta Masyarakat Pulang Kampung Maju Pilgub Sumbar
A A A
PADANG - Wakil Ketua DPRD Kota Padang Ilham Maulana menilai, anggota DPR RI Mulyadi, berhasil meningkatkan efisiensi ekonomi masyarakat Sumatra Barat (Sumbar).

Hal itu berkat dorongan pembangunan infrastruktur penunjang distribusi yang dilakukan oleh Mulyadi selama 10 tahun menjadi wakil rakyat.

Salah satu pembangunan infrastruktur yang paling dikenal adalah Jembatan Layang Kelok Sembilan. Mulyadilah aktor di balik percepatan pembangunan jembatan layang lintas provinsi tersebut.

Berkat Mulyadi, jembatan yang kini menjadi ikon Sumbar tersebut selesai lebih cepat dari waktu yang ditentukan.

"Berkat Pak Mulyadi, efisiensi kegiatan perekonomian masyarakat meningkat, beliau gencar mendorong pembangunan infrastruktur penunjang perekonomian," ucap Ilham Maulana, Minggu (16/2/2020).

"Sebelum Kelok Sembilan selesai, dulu macet sekali di situ, tentu hal tersebut sangat tidak efisien. Berkat Pak Mulyadi, sekarang sudah lancar," sambungnya.

Tak hanya Ilham, tokoh masyarakat Padang Pariaman, Azwar Anas mengatakan hal yang sama. menurutnya, Mulyadi berjasa mendorong pembangunan jembatan penghubung antar kecamatan Batang Anai dan Lubuk Alung.

Dengan adanya jembatan tersebut, masyarakat setempat lebih mudah mengantarkan hasil panen pertanian dan perkebunan.

Diketahui sebelumnya, masyarakat terpaksa harus mengambil jalan memutar setiap kali mengantarkan hasil panen berbeda dengan saat ini. "Kalau dulu, jalannya harus mutar sangat tidak menguntungkan bagi masyarakat," kata Azwar.

"Berkat Pak Mulyadi, jembatan ini dibangun dan masyarakat tidak lagi harus menempuh jalan yang jauh," tandasnya.

Sementara anggota DPR RI Darizal Basir menyatakan, pembangunan yang didorong Mulyadi selalu memberikan banyak manfaat kepada masyarakat. Ia melihat mantan Ketua Komisi V DPR RI tersebut, selalu mengutamakan kepentingan masyarakat Sumbar.

Bahkan, kata Darizal, Mulyadi rela melepas jabatannya sebagai wakil rakyat di Senayan karena permintaan masyarakat agar ia maju dalam pemilihan gubernur mendatang.

"Pak Mulyadi yang saya kenal sangat mengutamakan kepentingan masyarakat banyak, beliau rela dengan ikhlas melepaskan posisinya sebagai wakil rakyat karena kecintaannya kepada masyarakat Sumbar," tegas Darizal.
(zil)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.1049 seconds (0.1#10.140)