Tingkatkan Layanan Adminduk, Disdukcapil Kobar Jemput Bola ke Pelosok

Rabu, 27 November 2019 - 14:55 WIB
Tingkatkan Layanan Adminduk,...
Tingkatkan Layanan Adminduk, Disdukcapil Kobar Jemput Bola ke Pelosok
A A A
KOTA WARINGIN BARAT - Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Dukcapil) Kabupaten Kotawaringin Barat (Kobar), Kalimatan Tengah (Kalteng), berupaya meningkatkan pelayanan administrasi kependudukan (adminduk) masyarakat hingga ke pelosok desa. Salah satunya dengan pelayanan jemput bola ke desa-desa.

Kepala Dinas Dukcapil Kobar Gusti M Imansyah menyampaikan, pihaknya rutin melaksanakan jemput bola layanan kependudukan. Salah satu programnya, agar anak-anak yang belum memiliki identitas supaya segera memiliki. "Pelayanan kependudukan (sistem jemput bola) dilaksanakan rutin. Dalam setahun, bisa sampai 3 kali dibarengi sosialisasi," kata Gusti M Imansyah, Rabu (26/11/2019).

Jemput bola dilakukan ke desa dengan pendaftaran administrasi kependudukan dan pencatatan sipil. Mulai dari kartu keluarga, perekaman KTP elektronik, KIA, akta kelahiran, akta pencacatan sipil, dan akta kematian. Hal tersebut harus menjadi perhatian bersama, terutama camat dan kepala desa. Agar memerhatikan warganya memiliki dokumen kependudukan. "Kalau sampai ada warga yang tidak memiliki dokumen jangan disalahkan warganya. Berarti tugas kita memberikan pelayanan yang kurang," tegas Imansyah.

Dia mengatakan, masyarakat di desa yang jauh dari ibu kota kabupaten banyak belum mengenal informasi. Bahkan, ada yang belum bisa baca tulis, sehingga kurang memahami pentingnya dokumen kependudukan. “Inilah cara kami untuk membantu warga di pelosok desa," tukasnya.
(zil)
Berita Terkait
Pemkab Sleman Jemput...
Pemkab Sleman Jemput Bola bagi Layanan Kependudukan Penyandang Sosial
Heboh, Surat Kependudukan...
Heboh, Surat Kependudukan Susi Pudjiastuti Dijadikan Bungkus Gorengan
Kurang Pemahaman, Warga...
Kurang Pemahaman, Warga Masih Cetak KK di Kantor Catatan Sipil
Begini Cara Mengurus...
Begini Cara Mengurus Surat Pindah Domisili Terbaru
Kemendagri Permudah...
Kemendagri Permudah Transgender Dapatkan e-KTP
Penduduk China Bakal...
Penduduk China Bakal Menyusut 50 Persen dalam 80 Tahun, Karena Remaja Enggan Punya Anak
Berita Terkini
IAI Gelar Sosialisasi...
IAI Gelar Sosialisasi Penyelenggaraan Sayembara Arsitektur
6 jam yang lalu
Banjir Meluas, 7 Kecamatan...
Banjir Meluas, 7 Kecamatan di Muarojambi Terendam
7 jam yang lalu
Reses di 6 Lokasi, Anggota...
Reses di 6 Lokasi, Anggota DPRD dari Partai Perindo Komitmen Wujudkan Aspirasi Warga
8 jam yang lalu
Dirlantas Polda Banten...
Dirlantas Polda Banten Terapkan Ganjil Genap di Tol Tangerang-Merak saat Mudik Mulai 27 Maret
8 jam yang lalu
Sanitasi Rusak, Siswa...
Sanitasi Rusak, Siswa SDN Babakan Kencana Sukabumi Semringah Dibantu MNC Peduli dan MNC Bank
9 jam yang lalu
Kapten Muljono: Legenda...
Kapten Muljono: Legenda Penerbang Tempur Indonesia yang Menggetarkan Nyali Penjajah
12 jam yang lalu
Infografis
Jerman Kehabisan Senjata...
Jerman Kehabisan Senjata untuk Dipasok ke Ukraina
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved