Penangkapan Ular Piton 5 Meter Gegerkan Warga Sidoarjo
A
A
A
Warga Desa Bungurasih, Kabupaten Sidoarjo, Provinsi Jawa Timur, digegerkan dengan penemuan ular piton sepanjang 5 meter pada Senin (4/11/2019). Penangkapan ular berawal dari informasi salah seorang warga yang mengetahui ada ular naik ke pagar rumah warga pada Sabtu (2/11/2019) malam. Khawatir banyak hewan ternak dan bayi disekitar lokasi pemukiman dimangsa ular tersebut, warga beramai-ramai menangkap ular itu pada Senin (4/11/2019).
Ahmad Wahyudi, salah seorang warga yang ikut menangkap ular mengatakan, penangkapan ular berlangsung selama 3 jam. Sebab, ular tersebut bersembunyi di saluran air rumah warga yang telah lama tak terpakai. "Warga kesulitan menjangkau ular, karena bersembunyi di dalam saluran air," kata Ahmad Wahyudi.
Ahmad Wahyudi, salah seorang warga yang ikut menangkap ular mengatakan, penangkapan ular berlangsung selama 3 jam. Sebab, ular tersebut bersembunyi di saluran air rumah warga yang telah lama tak terpakai. "Warga kesulitan menjangkau ular, karena bersembunyi di dalam saluran air," kata Ahmad Wahyudi.
(zil)