Kesurupan Massal Terjadi Selama 3 Hari di Baubau

Selasa, 03 September 2019 - 11:51 WIB
Kesurupan Massal Terjadi...
Kesurupan Massal Terjadi Selama 3 Hari di Baubau
A A A
BAUBAU - Kesurupan massal terjadi dalam tiga hari terakhir di SMK Negeri 2 Baubau, Sulawesi Tenggara (Sultra). Para siswa tiba-tiba tumbang dan berteriak histeris saat jam pelajaran sekolah berlangsung.

Kesurupan massal terjadi sejak Sabtu pagi, 31 Agustus 2019 yang terus berlangsung hingga Selasa pagi (3/9/2019).

Kesurupan ini terjadi saat jam pertama pelajaran sekolah atau seusai apel pagi. Ketika jam pelajaran berlangsung siswa yang terkena kesurupan tiba-tiba tumbang dan berteriak-teriak histeris.

Sontak jam pelajaran pun terganggu. Para siswa yang kesurupan langsung digendong dan dibawa ke aula sekolah. Mereka kemudian diobati oleh orang pintar. Kesurupan massal siswa SMK Negeri 2 Baubau ini sempat direkam dalam video amatir.

Kepala Sekolah SMK Negeri 2 Baubau, Safini menjelaskan bahwa saat peristiwa kesurupan pertama pada Sabtu pagi, 31 Agustus 2019 hanya empat siswa yang mengalami kesurupan. Selanjutnya pada Senin pagi, 2 September 2019 pascaupacara lima siswa mengalami hal yang sama .

“Kami sudah mencoba memindahkan ruangan kelas agar perisiwa kesurupan tidak terulang,” katanya. Namun ternyata Selasa pagi (3/9/2019) terjadi lagi kesurupan yang menimpa enam orang siswa.

Safini mengaku kewalahan menangani siswa yang kesurupan. “Biasanya setelah siswa di obati oleh orang pintar langsung di pulangkan ke rumah masing-masing,” katanya.
(shf)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.1580 seconds (0.1#10.140)