Tolong Polisi yang Terbakar, Siswa SMK Pasundan 1 Cianjur Diberi Penghargaan

Senin, 19 Agustus 2019 - 17:50 WIB
Tolong Polisi yang Terbakar,...
Tolong Polisi yang Terbakar, Siswa SMK Pasundan 1 Cianjur Diberi Penghargaan
A A A
BANDUNG - Kapolda Jabar Irjen Pol Rudy Sufahriadi memberikan penghargaan kepada siswa kelas XII Akutansi, SMK Pasundan 1 Cianjur, Mochammad Ridwan Suryana, Senin (19/8/2019). Penghargaan berupa piagam dan uang diserahkan Kapolda kepada Ridwan di ruang kerjanya di Mapolda Jabar, Jalan Soekarno-Hatta, Kota Bandung.

Penghargaan tersebut diberikan sebagai apresiasi Polda Jabar atas tindakan kemanusiaan dan sosial Ridwan yang menolong dan memberikan minuman kepada korban Ipda Erwin yang mengalami luka bakar. Foto Ridwan sedang memberikan minum kepada Ipda Erwin sempat viral di media sosial dan mengundang simpati netizen.

Ridwan yang tengah menjalani praktik kerja lapangan (PKL) di Kantor Bupati Cianjur spontan memberi pertolongan darurat kepada Ipda Erwin yang terluka bakar saat mengamankan aksi unjuk rasa mahasiswa di depan Kantor Pemda Kabupaten Cianjur.

"Apresiasi diberikan karena Ridwan, peduli kepada polisi, anggota kami. Jadi pas saya beri penghargaan itu, saya melihat ketulusannya. Lebih dalam lagi ternyata Mohammad Ridwan Suryana ini membantu pak Erwin membaca istigfar," kata Rudy.

Menurut Kapolda, pertolongan yang diberikan Ridwan, warga Kampung Jangari Kidul RT 02/10, Desa Bobojong Mande, Kabupaten Cianjur itu, tulus. "Saya menilai tulus, di tengah kepanikan anggota kami melihat rekannya, dia menghampiri anggota kami yang terbakar, dan mengingat Allah SWT," ujarnya.

Selain memberi apresiasi atas jasanya, Kapolda juga berjanji membimbing Ridwan menjadi anggota Polri. "Anak ini ingin menjadi polisi, dan kita akan bimbing agar jadi polisi professional," tutur Rudy.

Sementara itu, Mochammad Ridwa Suryana menceritakan, bahwa saat itu tengah istirahat. Dia keluar kantor Pemkab Cianjur untuk jajan es. "Awalnya saya jajan karena sedang istrahat. Lalu ada demo ricuh. Pas lihat ada yang terbakar, saya hampiri karena bapak itu (Ipda Erwin) teriak sakit dan merintih," katanya seusai menerima penghargaan dari Kapolda Jabar.
(wib)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.1752 seconds (0.1#10.140)