Pemkab Pasangkayu Libatkan Disabilitas dalam Perencanaan Pembangunan

Rabu, 07 Agustus 2019 - 14:20 WIB
Pemkab Pasangkayu Libatkan Disabilitas dalam Perencanaan Pembangunan
Pemkab Pasangkayu Libatkan Disabilitas dalam Perencanaan Pembangunan
A A A
PASANGKAYU - Proses pembangunan di Pasangkayu untuk memenuhi kebutuhan masyarakat dan memegang prinsip tidak diskriminasi.

Untuk hal itu, Pemkab Pasangkayu merespons baik usulan kaum disabilitas, di mana ke depan dalam proses perencanaan pembangunan mulai dari Musrenbang tingkat paling bawah hingga tingkat kabupaten bakal melibatkan kaum disabilitas.

“Bupati Agus Ambo Djiwa sangat merespons hal ini. Apa lagi ini merupakan usulan langsung dari kaum disabilitas yang ada di Pasangkayu. Tapi tentu namanya sebuah kebijakan ada proses-proses yang dilalui tidak serta merta bisa diterapkan secara maksimal” terang Sekkab Pasangkayu Firman, saat menerima aspirasi kaum disabiltas, Selasa (6/8/2019).

Pelibatan kaum disabilitas dalam proses perencanaan penting dilakukan untuk mengakomodir usulan dan kepentingan mereka dalam pembangunan di Pasangkayu ke depan.

Tidak hanya dalam proses perencanaan, Sekkab juga meminta pemerintah desa dan dinas terkait untuk memberi ruang sebesar-besarnya bagi para penyandang cacat. Baik dalam hal pemberdayaan maupun untuk peningkatan keterampilan mereka.

“Bagaimana desa bisa memberi peluang kerja bagi kaum disabilitas, kemudian meningkatkan keterampilan mereka, serta memberi ruang sebesar-besarnya dalam pemberdayaan di desa,” pungkasnya.
(akn)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.5113 seconds (0.1#10.140)