Obati Anak Sakit ke Dukun, Ibu Muda Jadi Korban Pencabulan

Rabu, 07 Agustus 2019 - 11:51 WIB
Obati Anak Sakit ke...
Obati Anak Sakit ke Dukun, Ibu Muda Jadi Korban Pencabulan
A A A
LAHAT - Seorang ibu muda berinisial CP menjadi korban pencabulan oleh dukun sebagai syarat kesembuhan anaknya yang sakit. Korban dicabuli pelaku, Deden Ridwan (44) seorang buruh dari Jakarta yang baru beberapa hari tinggal di Kabupaten Lahat, Sumatera Selatan (Sumsel).

Peristiwa itu terjadi saat korban CP didatangi pelaku yang mengaku dapat mengobati berbagai penyakit, Senin 5 Agustus 2019. Pelaku menawarkan diri dapat menyembuhkan anak korban yang sedang sakit.

Untuk kesembuhan itu dukun cabul mengharuskan CP masuk ke kamar dan membuka seluruh pakaiannya. Kemudian dukun cabul itu mengusap seluruh tubuhnya dengan jeruk. Diduga proses itu bersamaan dengan hipnotis, sehingga CP mau saja menuruti keinginan pelaku dan terjadi pemerkosaan.

Dalam kondisi setengah sadar, pelaku membisikkan agar korban CP tidak menceritakan kepada siapa pun peristiwa itu. Namun CP sadar dan atas kejadian tersebut korban langsung melapor ke Polsek Jarai. Pelaku Deden pun langsung diringkus anggota Polsek Jarai.

Setelah menerima laporan anggota Polsek Jarai langsung gerak cepat memburu pelaku dan akhirnya berhasil ditangkap di Kecamatan Muara Payang. "Pelaku dan barang bukti sudah kita amankan. Pelaku baru datang dua hari di Desa Bandu Agung, berpura pura jadi dukun," kata Kapolres Lahat, AKBP Ferry Harahap melalui Kapolsek Jarai Iptu Hendrinadi.
(wib)
Berita Terkait
Masukkan Telur ke Kemaluan...
Masukkan Telur ke Kemaluan dan Tiduri Pasien, Dukun Cabul Dipolisikan
Niat Bisa Kembali Perawan,...
Niat Bisa Kembali Perawan, Wanita Ini Justru Diperkosa Dukun Cabul
Gerayangi Pasien saat...
Gerayangi Pasien saat Pengobatan, 'Dewa Gitar' sang Dukun Cabul Ditangkap
Mengaku Dukun, Pria...
Mengaku Dukun, Pria Ini Cabuli Korban dan Bawa Kabur Hartanya
Modus Ritual Usir Roh...
Modus Ritual Usir Roh Jahat, Dukun Bejat Cabuli Gadis Ngawi hingga Hamil 5 Bulan
Akui Bisa Sembuhkan...
Akui Bisa Sembuhkan Covid-19, Dukun Cabul Dibekuk Polisi
Berita Terkini
Pengamat dan Aktivis...
Pengamat dan Aktivis Beri Masukan Pengelolaan Air Minum di Jakarta
6 jam yang lalu
Bapera Lantik Pengurus...
Bapera Lantik Pengurus DPP dan Santuni 20.000 Anak Yatim
7 jam yang lalu
Polsek Kayangan Lombok...
Polsek Kayangan Lombok Utara Dibakar Massa
7 jam yang lalu
Kejari Muara Enim Geledah...
Kejari Muara Enim Geledah Kantor PMI terkait Dugaan Penyelewengan Dana Hibah
8 jam yang lalu
Jaga Kestabilan Harga...
Jaga Kestabilan Harga Jelang Lebaran, Dharma Jaya Dukung Bazar Pangan Murah
8 jam yang lalu
Hasil Olah TKP Kasus...
Hasil Olah TKP Kasus Penembakan 3 Polisi di Lampung Ditemukan 12 Selongsong Peluru
8 jam yang lalu
Infografis
Kandungan Gizi dalam...
Kandungan Gizi dalam Kaldu Ayam Bisa Bikin Anak Jadi Tinggi
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved