Rayakan Tradisi, Bupati Nunukan Hadiri Upacara Adat

Selasa, 19 Maret 2019 - 13:38 WIB
Rayakan Tradisi, Bupati Nunukan Hadiri Upacara Adat
Rayakan Tradisi, Bupati Nunukan Hadiri Upacara Adat
A A A
NUNUKAN - Bupati Asmin Laura Hafid menghadiri acara adat di Rumah Adat Hikma Desa Maspul dan dihadiri oleh Kadispora Provinsi Kalimantan Utara, anggota DPRD Provinsi Kalimantan Utara, camat, kades, dan masyarakat, Minggu (17/3/2109).

Kedatangan Bupati Asmin disambut dengan tarian paduppa dan berjalan diiringi dengan pukulan gendang dan mappadendang. Kegiatan ini merupakan bagian dari upaya merealisasikan semboyan "tobana" yang bermakna saling tolong menolong, bantu membantu dan nasehat menasehati.

Tokoh adat Hikmah, Abdul Gafar mengatakan, kegiatan ini adalah program kerja tahunan dengan Cado Sipulung. Pemprov Kaltara dan Pemkab Nunukan selama ini telah memberikan banyak bantuan kepada masyarakat sebatik tengah terkhusus di Desa Maspul yang akan membangun sebuah masjid.

Bupati Asmin Laura Hafid mengapresiasi acara ini, yang mana murni difasilitasi oleh Hikma Sebatik. "Saya sangat memberikan perhatian besar terhadap Hikma Sebatik yang sudah melestarikan dan mempertahankan budaya adat Bugis Enrekang di pulau Sebatik ini," jelas Laura.

Kadispora Provinsi Kaltara Hairumuddin menyampaikan, sebagai perwakilan Provinsi Kaltara pihaknya sangat mengapresiasi gubernur terhadap pembinaan Indonesia yang ada di Kaltara yang sama sekali tidak ada unsur pembedaan.

Pada kesempatan tersebut dilakukan juga penandatanganan surat hibah lahan rumah adat Hikma dan Masjid Nurul Hikma Maspul dilanjut dengan penyerahan surat hibah, penandatanganan prasasti rumah adat Hikma.
(akn)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.8836 seconds (0.1#10.140)