Hari Kartini, Ribuan Wanita Deklarasi Dukung Hasanah

Sabtu, 21 April 2018 - 20:10 WIB
Hari Kartini, Ribuan Wanita Deklarasi Dukung Hasanah
Hari Kartini, Ribuan Wanita Deklarasi Dukung Hasanah
A A A
BANDUNG - Hari ini, Sabtu (21/4/2018), seluruh perempuan di Indonesia memperingati Hari Kartini. Tak ketinggalan, Kartini-Kartini Jawa Barat pun turut mengingat sosok pahlawan pejuang emansipasi wanita itu.
Dalam peringatan Hari Kartini itu, ribuan perempuan dari berbagai elemen dan profesi, seperti akademisi, buruh, serta komunitas, juga mendeklarasikan dukungannya kepada pasangan calon gubernur dan wakil gubernur Jabar nomor urut 2 TB Hasanuddin (Kang Hasan) dan Anton Charlyan (Kang Anton) yang dikenal dengan nama pasangan Hasanah.

Ketua Wanita Anti Narkoba dan Pejuang Hak-hak Wanita (Wanoja) Jabar Heni menyatakan, dukungan tersebut diberikan karena Hasanah diyakini akan memperjuangkan hak-hak perempuan dan memberikan perlindungan terhadap perempuan di Jabar. Dia berharap, Hasanah mampu memposisikan perempuan di Jabar dengan adil sesuai kodratnya.

"Perempuan Jawa Barat Harus lebih maju dari sebelumnya. Melalui kepemimpinan Kang Hasan dan Kang Anton, itu bisa diwujudkan," tegas Heni seusai Peringatan Hari Kartini dan Deklarasi Dukungan untuk Hasanah di Balai Sartika, Jalan Suryalaya, Kota Bandung, Sabtu (21/4/2018).

Masih di tempat yang sama, Kang Hasan dan Kang Anton mengapresiasi dukungan dari para Kartini Jabar masa kini tersebut. Kang Hasan menyatakan, siap memberikan perlindungan dan memperjuangkan hak-hak perempuan sesuai dengan kodratnya.

Menurutnya, perempuan mempunyai kedudukan yang sama dalam mendapatkan hak seperti laki-laki, seperti hak dalam mendapatkan pendidikan, kesehatan, bahkan pekerjaan.

"Kami siap memperjuangkan hak asasi perempuan, yakni persamaaan hak yang diperjuangkan oleh Ibu Kita Kartini. Ini menjadi kewajiban negara dan sesuai dengan program yang di-launching oleh Presiden Jokowi," ungkapnya.

Kang Hasan menyebutkan, melalui 7 program unggulan yang dia gulirkan bersama pasangannya Kang Anton, perempuan akan diberikan prioritas dalam mendapatkan haknya, yang disesuaikan dengan kodratnya.

Pada kesempatan tersebut, Istri Kang Hasan Ika Eviolina menuturkan, Kartini telah memperjuangkan hak-hak perempuan agar bisa sejajar dengan laki-laki tanpa lupa akan kodratnya sebagai istri dan seorang ibu.

Menurutnya, perempuan harus bisa mewujudkan impian dan mampu berprestasi. Selain itu, perempuan juga, harus berani mengungkapkan aspirasi dan ide cemerlangnya yang dimiliki untuk membangun bangsa.
(rhs)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.5925 seconds (0.1#10.140)