Gus Ipul Resmikan Posko Gusti Sapujagad di Sampang

Sabtu, 31 Maret 2018 - 18:50 WIB
Gus Ipul Resmikan Posko...
Gus Ipul Resmikan Posko Gusti Sapujagad di Sampang
A A A
SAMPANG - Calon Gubernur (Cagub) Jawa Timur (Jatim) nomor urut 2 Saifullah Yusuf meresmikan posko Relawan Gusti Sapujagad di Jalan Jaksa Agung Suprapto, Sampang, Pulau Madura, Sabtu (31/3/2018). Posko tersebut berdiri untuk kali ketiga selama penyelenggaraan pemilihan gubernur di tiga periode terakhir.

Pada peresmian tersebut, Gus Ipul, panggilan Saifullah Yusuf didampingi oleh sang istri, Fatma Saifullah Yusuf. Ketua Relawan Gusti Sapujagad, KH Jafar Yusuf mengatakan, pihaknya memutuskan kembali mendukung Gus Ipul atas dasar berbagai pertimbangan. Satu di antaranya, Gus Ipul dinilai paling layak dan mampu melanjutkan kepemimpinan Gubernur Jatim Soekarwo.

"Kami sudah dua kali mengusung pasangan Karsa (Soekarwo-Saifullah Yusuf) di dua periode berturut-turut. Kami kembali mendukung Gus Ipul karena beliau yang menurut para ulama juga baik," ujar Kiai Jafar.

Menanggapi dukungan tersebut, Gus Ipul pun berterimakasih dan menegaskan siap untuk mengemban amanah yang diberikan. "Saya berterimakasih kepada kaum muda, Milenial, tokoh-tokoh, ulama, yang mau dan menyukseskan kami," ujar kandidat yang berpasangan dengan Cawagub, Puti Guntur Soekarno ini.
(wib)
Berita Terkait
PPP Resmi Usung Duet...
PPP Resmi Usung Duet Khofifah-Emil di Pilgub Jatim 2024
Pilkada Jatim: 2 Petugas...
Pilkada Jatim: 2 Petugas KPPS Meninggal dan 7 Sakit saat Bertugas
Cak Imin Bicara Peluang...
Cak Imin Bicara Peluang Khofifah Maju Kembali di Pilgub Jatim 2024
Pesan Khofifah pada...
Pesan Khofifah pada Pemenang Pilkada: Euforia Tetap Dijaga, Hindari Kerumunan
Pilgub Jatim, Projo...
Pilgub Jatim, Projo Serukan Seluruh Kader Menangkan Khofifah-Emil
Masa Tenang Pilkada...
Masa Tenang Pilkada 2024, Alat Peraga Kampanye di Jawa Timur Dicopot
Berita Terkini
44 Korban Penahanan...
44 Korban Penahanan Ijazah oleh UD Sentosa Seal Lapor ke Polda Jatim
44 menit yang lalu
Pramono Bakal Rekrut...
Pramono Bakal Rekrut 1.100 PPSU dan 1.000 Petugas Damkar Tahun Ini, Begini Daftarnya
46 menit yang lalu
Mengenal Mula-Malurung,...
Mengenal Mula-Malurung, Prasasti Tertua Ketiga Warisan Kerajaan Singasari
1 jam yang lalu
PWNU Jakarta Minta Jangan...
PWNU Jakarta Minta Jangan Terulang Lagi Macet Horor di Tanjung Priok
7 jam yang lalu
Dedi Mulyadi Perintahkan...
Dedi Mulyadi Perintahkan Biro Hukum Lawan Putusan PTUN terkait SMAN 1 Bandung
9 jam yang lalu
Tarian Nusantara di...
Tarian Nusantara di TMII Diikuti 500 Anak dari Anjungan Sabang hingga Merauke
10 jam yang lalu
Infografis
Kapal Induk Kedua Tiba...
Kapal Induk Kedua Tiba di Timur Tengah, AS Serius Ancam Iran
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved