Mesin Mobil Mati di Tengah Sungai, Pemuda di TTU Terseret Banjir

Selasa, 30 Januari 2018 - 21:30 WIB
Mesin Mobil Mati di Tengah Sungai, Pemuda di TTU Terseret Banjir
Mesin Mobil Mati di Tengah Sungai, Pemuda di TTU Terseret Banjir
A A A
KEFAMENANU - Satu unit angkutan kota DH 4004 DF yang dikemudikan Daud Feka, (35) terseret arus banjir saat melintasi sungai berarus deras di Upmetan, Desa Manusasi, Kecamatan Miomaffo Barat, Timor Tengah Utara, NTT. Akibatnya Daud terseret sejauh 50 meter kemudian mobil angkutan desa yang dikemudikannya tersangkut di antara batu besar dan pohon.

Daud pun akhirnya membuka pintu mobil dan bisa menyelamatkan diri dari peristiwa yang nyaris merenggut nyawanya.

Komandan Satgas Pamtas RI-RDTL Sektor Barat, Mayor Inf Farid Yudis Purwanto menceritakan setelah mendengar informasi tersebut, sebanyak 30 anggota TNI dari Pos Manusasi dikerahkan untuk mengevakuasi kendaraan tersebut dengan cara diikat menggunakan tali seling dan ditarik dengan bantuan mobil Fuso Satgas 715/Motuliato.

"Proses evakuasi berlangsung dramatis karena mobil terjepit diantara batu besar dan pohon, selain itu berada ditepi jurang, namun proses evakuasi akhirnya berhasil dikeluarkan meskipun kondisinya ringsek," ungkap Mayor Inf Farid Yudis Purwanto, Selasa (30/1/2018).
(sms)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.6428 seconds (0.1#10.140)
pixels