GM FKPPI Jatim Tegaskan Netral di Pilkada

Rabu, 10 Januari 2018 - 13:35 WIB
GM FKPPI Jatim Tegaskan...
GM FKPPI Jatim Tegaskan Netral di Pilkada
A A A
SURABAYA - Generasi Muda Forum Komunikasi Putera-Puteri Purnawirawan dan Putera-Puteri TNI Polri (GM FKPPI) Jawa Timur (Jatim) menegaskan akan menjaga netralitas pada tahun politik kali ini. Baik dalam pemilihan gubernur (pilgub) maupun pemilihan sejumlah kepala daerah di Jatim.

Ketua GM FKPPI Jatim Agoes Soerjanto mengatakan, sikap tersebut sesuai arahan pengurus pusat. Sehingga dipastikan tak ada gerakan dukung-mendukung salah satu pasangan calon.

"GM FKPPI tetap menjaga marwah independensi organisasi. Kami tegaskan bahwa tahun politik ini kami netral dan organisasi tetap di jalur independensi," ujarnya, Rabu (10/1/2018).

Sekretaris GM FKPPI Jatim Didik Prasetiyono menambahkan, di tahun politik ini organisasinya berada di dalam semangat turut menjaga kemandirian agar sebagai anak-anak anggota TNI/Polri tidak menggunakan organisasi untuk kepentingan sesaat.

"Boleh kader menjadi anggota partai politik, bahkan menjadi calon kepala daerah atau ikut Pemilu sebagai calon legislatif. Tapi harus atas nama pribadi dan tidak membawa nama organisasi," katanya.

Di sisi lain, mantan komisioner Komisi Pemilihan Umum (KPU) Jatim ini menandaskan, pengurus GM FKPPI Jatim telah bertemu dan beraudiensi dengan Pangdam V/Brawijaya Mayjen TNI Arif Rahman di Makodam V/Brawijaya. Pada kesempatan itu, GM FKPPI menegaskan memprioritaskan program Pendidikan dan Latihan Kader Organisasi Tingkat Madya (Diklatkordya) yang merupakan fase pengkaderan organisasi tingkat provinsi tahun ini.

"Pangdam V/Brawijaya berpesan sebagai generasi muda putra-putri TNI/Polri harus fokus terhadap pengkaderan. Sehingga menghasilkan kader-kader muda yang memiliki jiwa cinta NKRI," pungkasnya.
(rhs)
Berita Terkait
Paslon Pilgub Adu Janji...
Paslon Pilgub Adu Janji Menangkan Hati Warga Jawa Timur, Hingga Sambangi Ormas Islam
Pilkada Serentak Aman...
Pilkada Serentak Aman dan Kondusif, Khofifah: Terima Kasih Masyarakat Jawa Timur
Mayoritas PCNU di Jatim...
Mayoritas PCNU di Jatim Dukung Muktamar NU Digelar Tahun Ini
Jokowi Izinkan Risma...
Jokowi Izinkan Risma Maju Pilgub Jawa Timur 2024
Masa Tenang Pilkada...
Masa Tenang Pilkada 2024, Alat Peraga Kampanye di Jawa Timur Dicopot
Jawa Timur Jadi Provinsi...
Jawa Timur Jadi Provinsi Paling Bahagia di Pulau Jawa dan Bali
Berita Terkini
Ngaku Bos Perusahaan,...
Ngaku Bos Perusahaan, IRT di Tangsel Sewa 5 Mobil Rental lalu Digadai Ratusan Juta
7 menit yang lalu
Polres Tangerang: Ada...
Polres Tangerang: Ada Luka Benda Tajam di Wajah dan Tangan Mayat Dalam Karung
8 menit yang lalu
Kasus Dugaan KDRT, Suami...
Kasus Dugaan KDRT, Suami Selebgram Adelia Septa Ditahan
49 menit yang lalu
Toko Bangunan di Jalan...
Toko Bangunan di Jalan Pahlawan Bandung Ludes Terbakar, Kerugian Capai Rp2 Miliar
1 jam yang lalu
Gelar Reses, Legislator...
Gelar Reses, Legislator Partai Perindo Edi Hariyanto Komitmen Perjuangkan Harapan Warga Bengkulu
2 jam yang lalu
Peringati Hari Tari...
Peringati Hari Tari Dunia, Solo Menari 2025 Bakal Digelar di Taman Balekambang
2 jam yang lalu
Infografis
128.000 Warga Israel...
128.000 Warga Israel Dukung Penghentian Genosida di Gaza
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved