Penerbangan ke Indonesia Timur Via Bandara Juanda Delay Akibat Cuaca Buruk

Kamis, 16 November 2017 - 12:22 WIB
Penerbangan ke Indonesia...
Penerbangan ke Indonesia Timur Via Bandara Juanda Delay Akibat Cuaca Buruk
A A A
SIDOARJO - Sejumlah penerbangan ke wilayah Indonesia Timur melalui Bandara Juanda Sidoarjo mengalami delay akibat dampak cuaca buruk di sekitar bandara tujuan dan sepanjang rute penerbangan. Banyak pesawat dari sejumlah maskapai penerbangan yang datang dari Indonesia Timur terlambat masuk ke Bandara Juanda sehingga berdampak pada jam penerbangan berikutnya.

Delay ini terjadi khususnya untuk penerbangan tujuan Makassar, Balikpapan, Manado, Pontianak, Denpasar dan Lombok dengan kisaran waktu delay yang bervariasi antara 45 menit hingga lebih dari 3 jam.

Sejak Kamis pagi tercatat sudah ada enam penerbangan menuju Makassar, Balikpapan, Manado dan Pontianak yang mengalami delay.

Kondisi ini diperkirakan akan terus bertambah hingga sore mengingat menurut prediksi Badan Metereologi Klimatologi dan Geofisika Juanda kondisi rute penerbangan ke wilayah Indonesia Timur masih banyak yang diselimuti awan hitam atau awan CB yang membahayakan bagi penerbangan.

Sejumlah calon penumpang yang terlanjur datang di Bandara Juanda akhirnya terpaksa menunggu di ruang tunggu bandara.

Sementara terkait kondisi ini pihak Angkasa Pura 1 Surabaya selaku pengelola Bandara Juanda telah menyediakan ruang tunggu khusus untuk istirahat calon penumpang delay. Ruangan disediakan dengan menggunakan ruang pelataran di dalam area bandara yang dilengkapi kursi panjang.

Sementara untuk rute penerbangan gemuk seperti Surabaya-Jakarta dan Surabaya-Denpasar masih berlangsung normal meski terkadang masih mengalami delay antara 15 hingga 30 menit.

Pihak maskapai sendiri hingga kini belum bisa memastikan sampai kapan penerbangan menuju wilayah Indonesia Timur mengalami delay karena dipengaruhi oleh faktor alam.
(sms)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.7032 seconds (0.1#10.140)