Aktivitas Meningkat, Wisatawan Dilarang Mendaki Gunung Agung

Jum'at, 15 September 2017 - 18:37 WIB
Aktivitas Meningkat,...
Aktivitas Meningkat, Wisatawan Dilarang Mendaki Gunung Agung
A A A
DENPASAR - Wisatawan dilarang mendaki Gunung Agung di Kabupaten Karangasem, Bali, selama status gunung tersebut berada di level II atau waspada.

Kepala Pusat Data, Informasi dan Humas Badan Penanggulagan Bencana, Sutopo Purwo Nugroho mengatakan, saat ini aktivitas Gunung Agung sedang tinggi, masyarakat dan wisatawan diharapkan tidak melalukan pendakian dan tidak berkemah di dalam area kawah.

"Seluruh aktivitas di area di dalam radius 3 km dari kawah puncak Gunung Agung atau pada elevasi 1500 meter dari permukaan laut wisatawan dan masyarakat tidak boleh mendaki atau beraktivitas didaerah tersebut," katanya, Denpasar, Kamis (14/9/2017).

Dia menjelaskan, saat ini pengamatan visual Gunungapi Agung dari periode Sabtu, 1 Juli 2017 hingga Rabu, 13 September 2017 (74 hari) pada umumnya cuaca cerah hingga hujan, dengan curah hujan maksimal 67.9 mm, angin lemah hingga sedang ke arah timur dan barat.

Suhu udara sekitar 19-31°C. Kelembaban 89 persen. Sedangkan tekanan udara 84 mmHg. Gunungapi terlihat jelas hingga tertutup Kabut 0-III.

Diketahui, bahwa gunung Agung aktivitasnya mulai meningkat sejak pukul 14.00 Wita. Sementara itu, pihak BPBD Karangasem saat ini sedang mengecek alat-alat untuk kesiapsiagaan antisipasi perkembangan aktifitas gunung Agung.
(rhs)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.6452 seconds (0.1#10.140)