Warga Wonodadi Terima Bantuan Gerobak Perindo

Sabtu, 26 Agustus 2017 - 16:26 WIB
Warga Wonodadi Terima...
Warga Wonodadi Terima Bantuan Gerobak Perindo
A A A
BLITAR - Sebagai bentuk kepedulian terhadap usaha kecil mikro menengah, Partai Perindo membeikan bantuan gerobak pada pedangang di Kabupaten Blitar, Sabtu (26/8/2017). Pembagian 10 gerobak ini diharapkan dapat membantu meningkatkan perekonomian warga Kecamatan Wonodadi, Kabupaten Blitar.

Pembagian gerobak dilakukan Pondok Pesantren Abul Fadil di Desa Bakalan, Kecamatan Wonodadi, Kabupaten Blitar. Para penerima gerobak merupakan warga yang setiap hari bekerja dengan berjualan berbagai makanan, seperti jus buah, soto, dan bakso di sekitar Kecamatan Wonodadi.

Gerobak tersebut diberikan langsung oleh Fanny Irawati dari DPP Partai Perindo Bidang UMKM . Hadir juga Ketua DPD Partai Perindo Kota dan Kabupaten Blitar.

“Diharapkan bantuan gerobak ini dapat meningkatkan usaha warga Kabupaten Blitar. Bagi penerima diminta untuk mengikuti pembinaan usaha yang dilakukan oleh partai perindo,” kata Fanny Irawati.

Nuraini, warga penerima bantuan mengaku senang sebab gerobak yang dimiliki sudah tidak layak. Dia Partai Perindo selalu peduli pada rakyat kecil dengan memberikan bantuan serta pembinaan sehingga rakyat kecil perekonomiannya dapat meningkat dan lebih maju.
(wib)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.5855 seconds (0.1#10.140)