Peredaran Narkoba Kian Parah, Ini Kata Wagub Sumut

Senin, 14 Agustus 2017 - 16:09 WIB
Peredaran Narkoba Kian...
Peredaran Narkoba Kian Parah, Ini Kata Wagub Sumut
A A A
MEDAN - Wakil Gubernur Sumatera (Wagub Sumut) Nurhajizah Marpaung mengatakan, peredaran narkoba di Sumatera Utara selama ini sulit diberantas karena masih adanya keterlibatan aparat di dalamnya.

“Untuk meminimalisir peredaran itu, maka aparat mulai dari angkatan laut, angkatan udara, angkatan darat dan Polri harus bersih,” kata Nurhajizah saat menerima kunjungan kerja Kepala Pusat Penelitian dan Pengembangan Strategi Pertahanan Balitbang Kementerian Pertahanan, Laksmana TNI Agus Rustandi, bersama Ketua Tim Peneliti Ernalem Bangun beserta rombongan di Medan, Senin (14/8/2017).

Kata Nurhajizah, peredaran narkoba selama ini tidak akan leluasa beredar kalau tidak ada keterlibatan aparat di dalamnya. “Makanya aparat kita juga harus bersih. Bohong saja kalau narkoba bisa beredar tanpa adanya keterlibatan aparat. Makanya kalau kita berani, kita harus bersih semuanya,” terang Nurhajizah.

Lebih lanjut kata Nurhajizah, peredaran narkoba sudah sangat massif karena korbannya sudah menyasar ke berbagai lini dan usia. “Paling kita khawatirkan saat ini adalah anak-anak sekolah kita. Jangan sampai mereka menjadi korban, karena merekalah generasi penerus kita,” ujar Nurhajizah.

Karena itu, Nurhajizah mengatakan Pemprovsu akan mengimbau pihak sekolah dalam hal ini yang menjadi kewenangan Pemprovsu yakni SMA/SMK agar guru-guru di sekolah tidak sembarangan merokok. “Cikal bakal mengonsumsi narkoba itu adalah rokok. Makanya di sekolah kita imbau agar guru-guru tidak boleh sembarangan merokok,” pungkasnya.
(rhs)
Berita Terkait
Kapolda Sumut Minta...
Kapolda Sumut Minta Masyarakat Jangan Takut Laporkan Anggota Polri Terlibat Narkoba
Senang Bisa Pulang Kampung,...
Senang Bisa Pulang Kampung, Jenderal Polisi Bintang 2 Ini Langsung Nyatakan Perang Lawan Narkoba
Kapolda Sumut Kampanyekan...
Kapolda Sumut Kampanyekan Stop Narkoba Lewat Zoom Cloud Meeting
Kajari Karo Tahan Dua...
Kajari Karo Tahan Dua Tersangka Kasus Korupsi TPA
Polda Sumut Tembak Mati...
Polda Sumut Tembak Mati Gembong Narkoba Jaringan Internasional
Jelang Ramadhan, Bawaslu...
Jelang Ramadhan, Bawaslu Sumut Santuni Warga Prasejahtera
Berita Terkini
Sejumlah Ruas Jalan...
Sejumlah Ruas Jalan Macet Parah Imbas Bongkar Muat di Pelabuhan Tanjung Priok
13 menit yang lalu
RSIJ Cempaka Putih,...
RSIJ Cempaka Putih, FKUI, dan RSCM Kerja Sama Pendidikan dan Layanan Kesehatan
38 menit yang lalu
Long Weekend Perayaan...
Long Weekend Perayaan Paskah 2025, Tol Dalam Kota Macet di Beberapa Titik
1 jam yang lalu
Detik-detik Kopda Basar...
Detik-detik Kopda Basar Tembak 3 Polisi yang Gerebek Sabung Ayam, Umbar 8 Kali Tembakan
2 jam yang lalu
Tangis Haru Warga Padarincang:...
Tangis Haru Warga Padarincang: Setelah 40 Tahun, Akhirnya Nikmati Air Bersih Berkat MNC Peduli dan Miss Indonesia 2024
3 jam yang lalu
KKI Resmi Cabut Izin...
KKI Resmi Cabut Izin Praktik Dokter PPDS Priguna di RSHS
3 jam yang lalu
Infografis
Hati-hati, Ini 5 Efek...
Hati-hati, Ini 5 Efek Puasa Tanpa Sahur bagi Kesehatan
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved