JR Saragih: Rakernas Partai Demokrat Beri Semangat Baru

Senin, 08 Mei 2017 - 17:14 WIB
JR Saragih: Rakernas Partai Demokrat Beri Semangat Baru
JR Saragih: Rakernas Partai Demokrat Beri Semangat Baru
A A A
LOMBOK - Ketua DPD Partai Demokrat Sumut JR Saragih mengikuti Rakernas Partai Demokrat 2017 di Lombok, Nusa Tenggara Barat (NTB). Menurut dia rakernas yang dipimpin langsung oleh Ketua Umum DPP Partai Demokrat Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) telah memberikan semangat baru bagi Sumut.

"Semua berkumpul di sini (rakernas) dan memberikan pesan semangat baru untuk Sumatera Utara dalam rangka memajukan, meningkatkan kesejahteraan masyarakat, khususnya dari sisi pelayanan," kata JR yang juga Bupati Simalungun di sela-sela Rakernas Partai Demokrat 2017, Senin (8/5/2017).

Rakernas Partai Demokrat 2017 mengangkat tema Rapatkan Barisan, Gerakkan Mesin Partai Menuju Kemenangan Pilkada 2018 dan Pemilu 2019. Hadir dalam rakernas, Agus Yudhoyono (AHY) serta seluruh DPD Partai Demokrat hingga DPC Partai Demokrat.

JR menyebutkan sebagai Ketua DPD Partai Demokrat Sumut, dirinya ingin memberikan yang terbaik dalam pelayanan kepada masyarakat. Hal itu sesuai dengan pesan yang disampaikan SBY dalam rakernas. "Keberadaan Partai Demokrat harus bisa dirasakan masyarakat, terus melakukan pelayanan terbaik kepada masyarakat di Sumatera Utara khususnya," ujarnya.

Ketua Umum DPP Partai Demokrat SBY berpesan agar negara dan pemerintah dapat melibatkan para pemimpin dan tokoh masyarakat hingga tokoh bangsa dalam mengelola seluruh permasalahan yang ada di masyarakat. Agar bangsa Indonesia menjadi satu kesatuan yang utuh dan tidak terpecah belah.

"Saya yakin semua pemimpin di negara ini mencintai NKRI dan saya yakin pula semua mencintai rasa persatuan, kerukunan dan kebhinekaan. Marilah libatkan mereka seluruhnya bersama-sama dalam mengelola seluruh masalah yang ada di negara ini," katanya.

Pada Rakernas Partai Demokrat 2017, SBY juga menyampaikan tiga harapan dan rekomendasi untuk seluruh kader Partai Demokrat yang ada di Indonesia ini. Pertama adalah perihal persatuan, kerukunan dan kebhinekaan, kemudian kedua mengenai demokrasi dan ketiga persoalan penegakkan hukum dan keadilan.
(wib)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.6627 seconds (0.1#10.140)
pixels