JR Gandeng TNI AD Berdayakan Lahan Tidur di Simalungun

Rabu, 12 April 2017 - 02:01 WIB
JR Gandeng TNI AD Berdayakan...
JR Gandeng TNI AD Berdayakan Lahan Tidur di Simalungun
A A A
SIMALUNGUN - Bupati Simalungun JR Saragih jalin kerja sama dengan TNI AD untuk memberdayakan lahan tidur di Desa Batu Dua Puluh, Kecamatan Panei, menjadi lahan pengembangan pertanian jagung. JR berharap kerja sama ini dapat memanfaatkan lahan tidur menjadi lahan pertanian bernilai ekonomis tinggi, seperti jagung dan ubi kayu.

“Lahan-lahan tidur banyak di Simalungun, sayang jika tidak dimanfaatkan. Padahal bisa dikelola untuk peningkatan kesejahteraan masyarakat. Karena itu, pengelolaannya bekerja sama dengan TNI AD atau pihak lain seperti Karang Taruna, kelompok tani, dan organisasi petani,” ujar JR saat meninjau lokasi lahan, Selasa (11/4/2017).

JR menambahkan, untuk pemanfaatan lahan tidur di Baru Dua Puluh, akan ditanami jagung seluas 50 hektare. Penanaman perdana rencananya akan dihadiri Kepala Staf Angkatan Darat Jendral TNI Mulyono pada 17 April 2017.

Kepala Dinas Pertanian Pemkab Simalungun, Jan Posman Purba menjelaskan, program pengembangan tanaman jagung merupakan salah satu dukungan pemerintah daerah menyukseskan program nasional ketahanan pangan.

“Program pengembangan tanaman jagung yang dicanangkan Bupati JR Saragih dengan semangat baru Sumatera Utara merupakan upaya pemerintah daerah ikut mensukseskan program ketahanan pangan nasional,” sebut Jan Posman.

Komandan Korem 022/Pantai Timur, Kolonel (Inf) Gabriel Lema, menyatakan, siap mendukung program pembangunan pertanian di Kabupaten Simalungun, khususnya dalam pemanfaatan lahan tidur untuk pertanian.
(wib)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.0975 seconds (0.1#10.140)