Lakukan Penipuan Via SMS, AS Dibekuk di Sumatera Selatan

Senin, 21 November 2016 - 10:34 WIB
Lakukan Penipuan Via...
Lakukan Penipuan Via SMS, AS Dibekuk di Sumatera Selatan
A A A
JAKARTA - Polisi meringkus pria berinisial AS di kawasan Sumatera Selatan lantaran melakukan penipuan dengan modus mengirimkan Short Message Service (SMS) ke calon korbannya secara acak. Kini polisi masih mendalami kasus tersebut karena diduga masih ada pelaku lainnya.

Kanit II Jatanras Ditreskrimum Polda Metro Jaya Kompol Ari Cahya mengatakan, penangkapan itu terjadi pada Minggu 20 November 2016. Pelaku diduga sudah sering melakukan aksi penipuan itu hingga membuat korbannya merugi puluhan juta rupiah.

"Pelaku terkahir beraksi pada pertengahan bulan November ini. Pelaku berhasil kami tangkap di Desa Kembung Gajah, Kecamatan Tulung Selapan, Sumsel," ujarnya di Mapolda Metro Jaya, Jalan Jenderal Sudirman, Jakarta Selatan, Senin (21/11/2016).

Menurutnya, pelaku melakukan aksi tipu-tipunya itu dengan cara mengirimkan SMS pada korbannya. Tak lama, pelaku pun menghubungi nomor korban dan menanyakan perihal isi SMS tersebut. Saat itu, pelaku pun menanyakan nomor rekening korbannya hingga akhirnya pelaku menguras isi rekening itu.

"Adapun pelaku ini mencari korbannya secara acak. Korban sadar saat isi rekeningnya itu sudah terambil uangnya puluhan juta. Kami masih mendalami sudah berapa lama pelaku ini beraksi," katanya.
(mhd)
Berita Terkait
Gelapkan Rp1,7 Miliar,...
Gelapkan Rp1,7 Miliar, Aipda DS Dilaporkan di Propam Polda Sumsel
Diduga Lakukan Penipuan,...
Diduga Lakukan Penipuan, Pasutri Ini Dijebloskan ke Tahanan Polda Metro
Terbukti Gelapkan Uang...
Terbukti Gelapkan Uang Jual Beli Kayu Rp3,6 Miliar, Bos PT DTA Divonis 1 Tahun
Ditipu Rp1,5 M, Pria...
Ditipu Rp1,5 M, Pria Asal Surabaya Langsung Polisikan Direktur 2 Perusahaan
Surat SP2HP Terbit,...
Surat SP2HP Terbit, Kuasa Hukum Pelapor: Hormati Proses Hukum yang Berjalan
Edan, Sepasang Kekasih...
Edan, Sepasang Kekasih Ini Kompak Gadaikan 6 Mobil Rental untuk Hura-hura
Berita Terkini
Ini Identitas Korban...
Ini Identitas Korban Tewas dan Luka dalam Kecelakaan Travel Bhineka di Tol Cisumdawu
7 jam yang lalu
PIHK Diminta Bekerja...
PIHK Diminta Bekerja Amanah dan Berlandaskan Prinsip Sunnah
7 jam yang lalu
Anggota DPR Sebut Program...
Anggota DPR Sebut Program MBG Bantu Ciptakan Lapangan Kerja
7 jam yang lalu
Bandung Gempar, Jenazah...
Bandung Gempar, Jenazah Lansia Dikubur dalam Kamar oleh Anak Gangguan Jiwa
9 jam yang lalu
SMKN 2 Marabahan Terpilih...
SMKN 2 Marabahan Terpilih Jadi Sekolah New T-TEP General Repair 2025
9 jam yang lalu
Kebijakan Bina Siswa...
Kebijakan Bina Siswa Nakal di Barak TNI Dikritisi Elite, Dedi Mulyadi: Cuma Komentar Aja Bisanya
10 jam yang lalu
Infografis
Rendang dan Gulai Masuk...
Rendang dan Gulai Masuk Daftar Rebusan Terenak di Dunia
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved