Diduga Stres, Pria di Garut Nekat Minum Kopi Beracun

Rabu, 31 Agustus 2016 - 14:14 WIB
Diduga Stres, Pria di...
Diduga Stres, Pria di Garut Nekat Minum Kopi Beracun
A A A
GARUT - Seorang pria di Kabupaten Garut, Jawa Barat, mencoba bunuh diri dengan meminum kopi beracun. Kopi yang ia minum bukanlah kopi sianida, melainkan kopi bercampur racun tikus.

Pria yang diidentifikasi bernama Agus Supriatna (49), warga Kampung Babakan Loa RT01/08, Desa Sindangsari, Kecamatan Leuwigoong, itu diduga stres hingga mencoba mengakhiri hidupnya.

Kasubag Humas Polres Garut AKP Ridwan Tampubolon mengatakan, peristiwa bunuh diri tersebut diketahui terjadi pada pukul 08.30 WIB.

"Kronologis kejadian dimulai saat saksi yang tidak lain kakak korban, bernama Totong Suhendar (59), warga Kampung Babakan Stasion, Desa Sindangsari, melihat korban sedang duduk termenung. Ia sempat bertanya kepada korban, namun tak mendapat jawaban," kata Ridwan, Rabu (31/8/2016).

Saksi tersebut, lanjut Ridwan, kemudian meninggalkan korban karena harus beraktivitas. Namun tak berselang lama, ia menemukan korban telah terbaring di teras rumah.

"Saksi ini kemudian mencoba memberitahu Dewi Sri Astuti (44), isteri korban, karena korban tak bergeming saat ditanya. Saksi dan istrinya pun menemukan secangkir kopi dan kertas bungkus racun tikus di dekat kaki korban. Diduga kuat ia meminum kopi yang dicampur racun tikus," ujarnya.

Agus pun dilarikan ke Puskesmas Leuwigoong untuk diberi pertolongan pertama. "Sementara ini hasilnya nyawa korban bisa diselamatkan. Namun masih harus menunggu hingga siang untuk dicek perkembangannya bagaimana. Jika tak menunjukan perbaikan, terpaksa ia harus dirujuk ke rumah sakit," paparnya.

Ridwan mengaku belum mengetahui motif Agus nekat mencoba mengakhiri hidupnya dengan meminum kopi beracun. Hingga kini, aparat kepolisian masih melakukan penyelidikan terkait kasus tersebut.

"Petugas kepolisian dari Polsek Leuwigoong masih memeriksa saksi-saksi. Sementara ini dugaannya korban meminum kopi bercampur racun tikus. Semua barang bukti telah dikumpulkan dan diamankan," ungkapnya.
(nag)
Berita Terkait
Bom Bunuh Diri di Somalia...
Bom Bunuh Diri di Somalia Tewaskan 32 Orang
Rumah Lokasi Brigadir...
Rumah Lokasi Brigadir RAT Tewas Dihuni Pengusaha Tambang
Mengenal Kapsul Bunuh...
Mengenal Kapsul Bunuh Diri Sarco: Teknologi Kontroversial yang Menggemparkan Dunia
Ciri Orang Hampir Bunuh...
Ciri Orang Hampir Bunuh Diri, Begini Cara Mencegahnya
Minta Polisi Usut Tuntas...
Minta Polisi Usut Tuntas Kematian Brigadir RAT, Kompolnas: Pastikan Bunuh Diri atau Tidak
Aksi Lilin di Undip:...
Aksi Lilin di Undip: Mahasiswa Menghormati dr Aulia Risma dan Serukan Pengusutan Tuntas
Berita Terkini
Menham Natalius Pigai...
Menham Natalius Pigai Usulkan 3 Hukuman Sekaligus untuk Mantan Kapolres Ngada
18 menit yang lalu
Banjir Muarojambi Meluas,...
Banjir Muarojambi Meluas, 7 Kecamatan Terendam
1 jam yang lalu
Gempa M5,2 Guncang Bayah...
Gempa M5,2 Guncang Bayah Banten, Dirasakan hingga Bogor
2 jam yang lalu
Ini Tarif PBJT Jasa...
Ini Tarif PBJT Jasa Perhotelan saat Inap di Hotel Jakarta, Wajib Tahu
2 jam yang lalu
Kisah Penangkapan Crazy...
Kisah Penangkapan Crazy Rich Kiai Murmo yang Memicu Kemarahan Pangeran Diponegoro Kepada Belanda
2 jam yang lalu
Bangunan Liar di Bantaran...
Bangunan Liar di Bantaran Kali Bekasi Dibongkar, Kades Kritik Dedi Mulyadi Otoriter: Bukan Zaman Penjajah Ini
4 jam yang lalu
Infografis
7 Masjid Tua di Jakarta...
7 Masjid Tua di Jakarta yang Ikonik dan Sarat Sejarah Islam
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved