Truk Hantam Pipa PDAM, Rumah Warga Kebanjiran

Kamis, 14 Juli 2016 - 12:46 WIB
Truk Hantam Pipa PDAM, Rumah Warga Kebanjiran
Truk Hantam Pipa PDAM, Rumah Warga Kebanjiran
A A A
PADANGSIDIMPUAN - Belasan rumah warga di Batunadua, Kecamatan Batunadua, Kota Padangsidimpuan, mendadak kebanjiran akibat pompa air milik Perusahaan Daerah Air Minum (PDAM) rusak berat.

Rusaknya pompa tersebut akibat tertabrak oleh truk dengan nomor polisi BB 9713 FX bermuatan CPO.

"Rumah kami tiba-tiba digenangi air, karena pompa milik PDAM rusak setelah tertimpa truk," ujar B Harahap (34), salah seorang pemilik rumah, ketika ditemui di lokasi kejadian (14/07/2016).

Dikatakannya, debit air mendadak naik karena pipa yang ditanam di sekitar parit rusak, sehingga air langsung keluar dan menggenangi belasan rumah warga di daerah itu.

Awalnya, warga di sekitar lokasi kaget melihat air tiba-tiba masuk rumah, padahal saat itu di Kota Padangsidimpuan tidak turun hujan.

"Awalnya kami kaget, tidak ada hujan kok bisa kebanjiran,"tutur laki-laki pemilik warung sampah itu.

Beruntung, truk tersebut langsung dievakuasi sehingga pipa air milik salah satu perusahaan air minum di kota itu bisa segera diperbaiki.

Kasat lantas Polres Kota Padangsidimpuan AKP Hasan mengatakan, peristiwa itu terjadi akibat truk bermuatan CPO itu parkir di pinggir badan jalan.

Karena bermuatan berat, badan jalan tidak sanggup menahannya dan akhirnya terperosot ke dalam parit."Ketika jatuh, truk tersebut menimpa pompa air yang ditanam di sekitarnya sehingga pipa tersebut bocor," ujarnya.

Dia mengatakan, pihak kepolisian langsung melakukan evakuasi untuk menghindari semakin tingginya debit air yang masuk ke rumah warga.

Beruntung, setelah dievakuasi, perusahaan pemilik CPO tersebut langsung memperbaiki pipa yang rusak. "Tidak lama setelah dievakuasi, pipa yang rusak itu langsung diperbaiki sehingga air tidak lagi menggenangi rumah penduduk," pungkasnya.
(nag)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.5574 seconds (0.1#10.140)