Bupati Kuningan Wafat, Aher: Kita Kehilangan Perempuan Tangguh

Kamis, 07 April 2016 - 19:35 WIB
Bupati Kuningan Wafat, Aher: Kita Kehilangan Perempuan Tangguh
Bupati Kuningan Wafat, Aher: Kita Kehilangan Perempuan Tangguh
A A A
BANDUNG - Bupati Kuningan Utje Ch Hamid Suganda meninggal dunia, pukul 15.45 WIB. Gubernur Jawa Barat Ahmad Heryawan (Aher) pun mengucapkan bela sungkawa.

"Atas nama pemprov dan warga Jawa Barat, saya berbelasungkawa atas meninggalnya salah satu tokoh penting di Jawa Barat, khususnya Kuningan," kata Aher, dalam siaran persnya, Kamis (7/4/2016).

Bagaimana sosok Utje di mata Aher? Menurutnya, Utje adalah sosok perempuan yang memiliki kelebihan tersendiri. "Jawa Barat berduka. Kita kehilangan sosok perempuan tangguh, ibu masyarakat Kuningan," ungkapnya.

Sebagai bentuk penghormatan, Aher pun langsung bertolak ke Kuningan malam ini untuk melayat ke rumah duka di Pendopo Kabupaten Kuningan.

Diberitakan sebelumnya, Bupati Kuningan Utce Aang Hamid Suganda dikabarkan meninggal dunia akibat gagal jantung, di Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) 45 Kuningan.

Kepala Bagian Humas Pemkab Kuningan Asep mengatakan, Utje mendadak harus dilarikan ke Unit Gawat Darurat (UGD) RSUD 45 Kuningan, sekira pukul 15.00 WIB. Tidak berseleng lama, 45 menit kemudian, Utce meninggal dunia.

"Beliau tidak sakit, seharian ini masih kerja. Untuk dugaan sementara, terkena serangan jantung," katanya.
(san)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.8504 seconds (0.1#10.140)