SM Hartono: Imbalan Ketua DPRD Banten Rp3 Miliar
A
A
A
SERANG - Tersangka kasus suap Bank Banten SM Hartono mengungkapkan, Ketua DPRD Banten Asep Rahmatullah akan mendapatkan imbalan sebesar Rp3 miliar jika bank jagoannya yang akan diakuisi dijadikan Bank Banten.
"Saya pernah dengar ada imbalan dari pihak banknya Rp3 miliar untuk Pak Ketua (Asep Rahmatullah) kalau bank jagoannya terpilih," kata SM Hartono dalam kesaksiannya, di Pengadilan Tipikor Serang, Selasa (22/3/2016).
Saat JPU KPK mempertanyakan bank apa yang dijagokan Asep, Hartono lupa sehingga jaksa meminta memilih, "Apakah nama banknya Bak Windu Kencana atau bank Mitra?" tanya JPU.
Namun, Hartono tetap lupa walaupun JPU sudah memberikan pilihan, "Saya lupa, tapi yang jelas ada," singkatnya.
Bahkan, wakil Ketua DPRD tersebut mengatakan Asep melarang agar PT Banten Global Development mengakusisi Bank Pundi yang mempunyai peluang besar untuk dijadikan Bank milik Pemprov Banten.
"Saya tahu, Pak Ketua pernah bilang, jangan sampai PT BDG mengakusisi Bank Pundi," ujarnya.
Untuk diketahui, PT BGD menyodorkan empat bank yang akan diakuisisi untuk dijadikan Bank Pembangunan Daerah Banten atau Bank Banten kepada Gubernur Banten. Keempat bank tersebut Bank Panin Syariah, Bank Pundi, Bank MNC, dan Bank Windu Kencana.
"Saya pernah dengar ada imbalan dari pihak banknya Rp3 miliar untuk Pak Ketua (Asep Rahmatullah) kalau bank jagoannya terpilih," kata SM Hartono dalam kesaksiannya, di Pengadilan Tipikor Serang, Selasa (22/3/2016).
Saat JPU KPK mempertanyakan bank apa yang dijagokan Asep, Hartono lupa sehingga jaksa meminta memilih, "Apakah nama banknya Bak Windu Kencana atau bank Mitra?" tanya JPU.
Namun, Hartono tetap lupa walaupun JPU sudah memberikan pilihan, "Saya lupa, tapi yang jelas ada," singkatnya.
Bahkan, wakil Ketua DPRD tersebut mengatakan Asep melarang agar PT Banten Global Development mengakusisi Bank Pundi yang mempunyai peluang besar untuk dijadikan Bank milik Pemprov Banten.
"Saya tahu, Pak Ketua pernah bilang, jangan sampai PT BDG mengakusisi Bank Pundi," ujarnya.
Untuk diketahui, PT BGD menyodorkan empat bank yang akan diakuisisi untuk dijadikan Bank Pembangunan Daerah Banten atau Bank Banten kepada Gubernur Banten. Keempat bank tersebut Bank Panin Syariah, Bank Pundi, Bank MNC, dan Bank Windu Kencana.
(san)