Empat Siswi SD di Jombang Tewas Tenggelam

Sabtu, 12 Desember 2015 - 14:56 WIB
Empat Siswi SD di Jombang Tewas Tenggelam
Empat Siswi SD di Jombang Tewas Tenggelam
A A A
JOMBANG - Empat siswi Sekolah Dasar (SD) di Kabupaten Jombang, Jawa Timur, tewas tenggelam di sebuah kubangan bekas galian c, Sabtu (12/12/2015).

Peristiwa ini terjadi saat korban bersama para siswa lainnya mengikuti kegiatan sekolah di area bekas galian c di Desa Plosogenuk, Kecamatan Perak, Jombang.

Menurut keluarga korban, para siswa sedang mengikuti kegiatan sekolah seusai ujian. Oleh gurunya, mereka diajak ke lokasi bekas galian c untuk refreshing.

"Namun nahas, saat berada di lokasi keempat korban tenggelam di kubangan bekas galian," kata Sutono, paman salah seorang korban.

Keempat korban yang tewas adalah Anggi Hariati, Devi, Eva, dan Nana. Semuanya siswi kelas IV. Saat ini, seluruh korban masih berada di kamar mayat RSUD Jombang.

Kasus tenggelamnya empat siswi tersebut kini masih ditangani petugas dari Polsek Perak. Sampai berita ini diturunkan pihak sekolah yakni SDN Sukorejo I belum bersedia memberi keterangan.
(zik)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.5892 seconds (0.1#10.140)