Oknum Bobotoh Palak Mobil Pelat B di Dago

Minggu, 25 Oktober 2015 - 19:34 WIB
Oknum Bobotoh Palak...
Oknum Bobotoh Palak Mobil Pelat B di Dago
A A A
BANDUNG - Aksi tak terpuji dilakukan oknum bobotoh dengan melakukan pemalakan terhadap masyarakat pengguna kendaraan berpelat nomor B (Jakarta). Aksi kawanan oknum bobotoh ini dilakukan di Taman Flexi, Jalan Ir H Djuanda (Dago), Kota Bandung.

Aksi tersebut bermula saat mobil jenis MVP berplat nomor B yang berisikan lima orang terdiri dari sepasang orangtua dan tiga anaknya hendak pulang ke Jakarta, pada Minggu 25 Oktober 2015 sore, sekira pukul 16.00 WIB.

Namun karena terjebak kemacetan konvoi bobotoh, mereka memilih lewat Taman Flexi sebagai jalur alternatif.

"Pas di taman itu ada orang yang cegat di tengah jalan sambil pukul‎ mobil. Lalu dia mengancam mobil akan dihancurkan atau bayar Rp50 ribu," ucap perempuan yang enggan disebutkan namanya ini, Minggu (25/10/2015).

Tidak hanya satu orang, di tempat itu pun mobil yang ditumpangi korban dihampiri oleh oknum bobotoh lain yang meminta uang dengan jumlah yang sama.

"Saya pertimbangkan keselamatan, terutama anak-anak saya, jadi saya beri mereka Rp50 ribu dan Rp50 ribu, total Rp100 ribu," katanya.

Tak terima dengan perlakuan tersebut, korban pun langsung melapor kepada anggota kepolisian yang sedang melakukan pengamanan di Kawasan Cikapayang. Hingga akhirnya korban dan polisi pun langsung menuju lokasi pemalakan.

Saat berada di lokasi, korban bersama polisi langsung menghampiri para pelaku yang terdiri dari dua orang dewasa dan dua orang remaja dalam kondisi mabuk. Mereka lalu digelandang Mapolrestabes Bandung.

"Ini bukan soal uangnya, tapi saya merasa ini sudah kejahatan. Kalau tidak dilaporkan dan ditindaklanjuti, mungkin akan banyak korban lainnya," tegas korban.

Akhirnya korban yang datang ke Mapolrestabes Bandung langsung diarahkan untuk membuat Laporan Polisi (LP) ke Sentra Pelayan Kepolisian Terpadu (SPKT).

Sementara para pelaku yang merupakan warga Cipeundeuy, Kabupaten Bandung Barat, beserta mobil miliknya langsung diamankan ke Gedung Satreskrim Polrestabes Bandung untuk dilakukan pemeriksaan lanjutan.
(san)
Berita Terkait
2 Perampok Toko Emas...
2 Perampok Toko Emas Gaya Baru Ternyata Orang Bandung, Ini Identitasnya
Lawan Perampok, Pemilik...
Lawan Perampok, Pemilik Toko Emas di Bandung Tewas Dihantam Benda Tumpul
Penghuni Rumah Lawan...
Penghuni Rumah Lawan Perampok Bermodus Padamkan Listrik
Kronologi Perampokan...
Kronologi Perampokan Toko Emas Gaya Baru, Korban Tewas Usai Kepalanya Dihantam Barbel
Alasannya Kepepet Butuh...
Alasannya Kepepet Butuh Duit, Buruh Harian Gasak Harta Majikan
Polrestabes Surabaya...
Polrestabes Surabaya Gulung Ratusan Bandit Jalanan
Berita Terkini
Anggota Patwal Pepet...
Anggota Patwal Pepet Pemotor hingga Terperosok di Jalur Puncak Bogor Dicopot
28 menit yang lalu
Petugas Kabel Wi-Fi...
Petugas Kabel Wi-Fi Babak Belur Dikeroyok Anggota Ormas di Depok Gara-gara Tak Memberi Uang
1 jam yang lalu
Korban Tewas Kebakaran...
Korban Tewas Kebakaran Kapal Tanker Ronggolawe dan Tug Boat Bertambah Jadi 3 Orang
1 jam yang lalu
Banjir dan Longsor Terjang...
Banjir dan Longsor Terjang Kota Padangsidimpuan, Satu Orang Tewas
1 jam yang lalu
Bela sang Adik, Penyanyi...
Bela sang Adik, Penyanyi Dangdut Serli KDI Malah Jadi Korban Penganiayaan
2 jam yang lalu
BMKG: Gempa M5,2 Bayah...
BMKG: Gempa M5,2 Bayah Banten Masuk Kategori Megathrust Event, Tak Berpotensi Tsunami
2 jam yang lalu
Infografis
10 Bandara InJourney...
10 Bandara InJourney Airports Terbaik di Asia Pasifik 2024!
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved