Dua Warga Karawang Tewas Tergilas Bus di Purwakarta

Senin, 05 Oktober 2015 - 13:40 WIB
Dua Warga Karawang Tewas...
Dua Warga Karawang Tewas Tergilas Bus di Purwakarta
A A A
PURWAKARTA - Dua pengendara sepeda motor tewas setelah bertabrakan dengan bus angkutan karyawan di Jalan RE Martadinata, Kelurahan Nagri Tengah, Kecamatan/Kabupaten Purwakarta, Jawa Barat, Senin (5/10/2015).

Kedua korban tersebut yakni Deni Kurniawan (24) dan Endri Septian (21). Mereka merupakan warga Perumahan Karawang Barat Indah, Blok 5 No 15, RT 05/10, Desa Wadas, Kecamatan Teluk Jambe Barat, Kabupaten Karawang.‎

Dari informasi yang didapat SINDO, peristiwa nahas yang terjadi sekitar pukul 04.30 WIB itu bermula saat sepeda motor jenis Vario nopol T 5687 LP yang ditumpangi kedua korban melaju kencang dari arah Ciganea menuju Pasar Jumat. Setibanya di tempat kejadian, kendaraan tersebut oleng ke arah kanan jalan, sementara dari arah berlawanan datang bus Berdikari nopol B 7540 EW yang baru pulang mengantar karyawan.

"Sepeda motor nahas langsung menabrak dan masuk ke kolong bus. Kedua penumpangnya pun langsung tergilas bus tersebut. Mereka langsung meninggal seketika di TKP (tempat kejadian perkara)," ujar petugas Lakalantas Polres Purwakarta Aipda Agung Margono.

Polisi masih menyelidiki penyebab pasti kecelakaan tersebut. Termasuk, memeriksa sopir bus jemputan karyawan tersebut yang bernama Sobana. Adapun kedua korban tewas langsung dievakuasi ke Rumah Sakit Umum (RSU) Bayu Asih Purwakarta.

"Dugaan sementara kecelakaan akibat pengendara motor lalai dan tidak antisipasi. Akibat memacu kendaraannya terlalu kencang korban tak bisa mengendalikan kendaraannya. Terlebih, jalur jalan raya di lokasi tersebut sedikit menurun dan berkelok-kelok. Kalau saja pelan dan hati-hati, kemungkinan besar kecelakaan tidak akan terjadi," jelas dia.

PILIHAN:
Nelayan Lihat Benda Mirip Badan Pesawat di Teluk Bone

Serma Heru Subakti, Semangat Bertugas meski Cuma Miliki Satu Tangan
(zik)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.6902 seconds (0.1#10.140)