Kabut Asap Selimuti Medan, Jarak Pandang Penerbangan 800 Meter

Kamis, 01 Oktober 2015 - 12:00 WIB
Kabut Asap Selimuti Medan, Jarak Pandang Penerbangan 800 Meter
Kabut Asap Selimuti Medan, Jarak Pandang Penerbangan 800 Meter
A A A
MEDAN - Kabut asap kembali menyelimuti langit Kota Medan, Kamis (1/10/2015). Jarak pandang penerbangan di Bandara Kuala Namu hanya mencapai 800 meter.

Hasil pantauan Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika Wilayah I Medan, jumlah titik panas di Pulau Sumatera sebanyak 192. Titik api terbanyak berada di Sumatera Selatan sebanyak 168 titik, di Jambi 18 titik, Lampung empat titik, dan di Provinsi Aceh dua titik.

Kabut asap di Kota Medan semakin mengkhawatirkan karena tingkat partikelnya mencapai 284 mikro, yang memasuki kategori sangat tidak sehat, dari batas normal 150 mikro.

Untuk jarak pandang penerbangan di Bandara Kuala Namu hanya mencapai 800 meter. Jarak pandang tersebut mengganggu penerbangan pesawat kecil dan tidak tertutup kemungkinan akan mempengaruhi penerbangan pesawat komersil.

Menurut Lestari Irene Purba, staf Pelayanan Jasa BMKG Wilayah I Medan, kabut asap yang berada di Kota Medan masih berpotensi semakin tebal, akibat arah angin yang berasal dari tenggara menuju barat daya yang belokannya menuju Sumatera Utara dan akan terus ke arah negara Malaysia.

Pihak BMKG mengimbau agar masyarakat menggunakan masker untuk menghindari bahaya asap yang dapat mengakibatkan penyakit Infeksi Saluran Pernapasan Akut (ISPA).

PILIHAN:
Brigadir S Perampok Rp4,8 M Ditangkap di Yogyakarta
(zik)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.9111 seconds (0.1#10.140)
pixels