Turis Asal Rusia Ditemukan Tewas di Kamar Hotel

Senin, 28 September 2015 - 14:34 WIB
Turis Asal Rusia Ditemukan Tewas di Kamar Hotel
Turis Asal Rusia Ditemukan Tewas di Kamar Hotel
A A A
Turis asing asal Rusia, Astanin (38), ditemukan tewas di kamar Hotel Bamboo Hause nomor 11 kawasan objek wisata pantai barat Pangandaran.

Pemilik Hotel Bamboo Hause Kurniasih mengatakan, korban masuk hotel pada Rabu, 23 September 2015 dan rencananya akan keluar Jumat 2 Oktober 2015 mendatang. namun belum juga satu minggu sudah meninggal di kamar hotel dengan kondisi tidak wajar.

"Saya bermaksud menawarkan sarapan pagi ke turis tersebut karena waktu sudah menjelang siang, namun setelah saya panggil dan ketuk pintu tidak ada jawaban apa pun dari dalam," kata Kurniasih.

Karena penasaran dan curiga terjadi sesuatu, Kurniasih akhirnya membuka pintu kamar dan mendapatkan turis asing dalam keadaan telanjang tanpa busana sudah tidak bernyawa.

"Karena merasa kaget dan takut melihat kondisi yang terjadi, saya berteriak minta tolong hingga warga berdatangan," tambah Kurniasih.

Tidak lama kemudian, petugas dari Polsek Pangandaran langsung datang ke Tempat Kejadian Perkara (TKP).

Berdasarkan temuan petugas, ditemukan beberapa jenis obat-obatan, 2 botol minuman keras jenia Vodka, 1 botol bir, 1 botol Coca Cola dan paspor serta pakian milik korban.

Kapolsek Pangandaran Kompol Suyadi mengatakan, pihaknya sudah melakukan pemeriksaan. Namun belum bisa menyimpulkan sebab kejadian tersebut karena harus melalui pemeriksaan medis.

"Korban meninggal dalam keadaan telanjang tanpa busana sedikitpun, terdapat bercak darah yang keluar dari hidung dan mulutnya sedikit berbusa," kata Suyadi.

Untuk menindaklanjuti kejadian tersebut, korban dievakuasi ke Puskesmas Pangandaran, namun karena harus ada proses autopsi akhirnya korban dibawa ke Bandung.

"Berdasarkan keterangan pemilik hotel, sejak turis asing tersebut masuk ke hotel hingga hari minggu tidak banyak melakukan aktivitas dan lebih banyak berdiam menyendiri di kamarnya," tambah Suyadi.

Ada pun rumor isu yang beredar penyebab kematian turis asing tersebut over dosis belum bisa dibenarkan, karena walau pun terdapat banyak obat-obatan harus diperiksa apakah jenis narkoba atau bukan.

"Kita tunggu hasil otopsinya seperti apa, nanti juga akan kelihatan penyebab turis asing itu meninggal, apakah karena over dosis mengkonsumsi narkoba atau kondisi badannya dalam keadaan sedang sakit," pungkasnya.
(nag)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.7342 seconds (0.1#10.140)
pixels