Dampak Kabut Asap, 2 Maskapai Tiadakan Penerbangan ke Pekanbaru

Minggu, 06 September 2015 - 15:36 WIB
Dampak Kabut Asap, 2 Maskapai Tiadakan Penerbangan ke Pekanbaru
Dampak Kabut Asap, 2 Maskapai Tiadakan Penerbangan ke Pekanbaru
A A A
PEKANBARU - Sejumlah jadwal penerbangan dari dan ke Bandara Sultan Syarif Kasim (SSK) II Pekanbaru masih belum normal. Kabut asap masih menyelimuti udara sekitar bandara. Tidak ada pesawat yang berani mendarat.

Airport Duty Manager Bandara SSK Pekanbaru Hasnan mengatakan, hingga pukul 9.30 WIB tadi, belum ada pesawat yang berani melakukan pendaratan di Bandara SSK II Pekanbaru.

"Seperti Lion Air, Sriwijaya dari Jakarta, dan Air Asia dari Bandung. Seharusnya sudah mendarat di Pekanbaru pukul 7.00 WIB. Namun hingga kini belum ada yang mendarat," katanya, kepada wartawan, Minggu (6/9/2015).

Tidak beraninya pesawat mendarat, karena jarak pandang yang terbatas, yakni 300 meter. "Namun saat ini kondisi sudah mulai membaik, jarak padang sudah satu kilomter. Jadi kami perkirakan bandara akan normal pada pukul 11.00 WIB," tandasnya.

Sementara itu, Kepala Angkasa Pura Bandara SSK Pekanbaru Dani Indra menyebutkan, kondisi cuaca akibat asap sangat mengganggu dunia penerbangan.

"Dampak kabut memang sangat merugikan dunia penerbangan. Seperti Cilink, sudah beberapa hari ini meniadakan jadwal mereka dari dan ke Pekanbaru. Kemarin juga maskapai Sriwijaya meniadakan penerbangan ke Pekanbaru," keluhnya.
(san)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.8213 seconds (0.1#10.140)
pixels