Tim SAR Bersiap Padamkan Kebakaran di Gunung Slamet
A
A
A
PEMALANG - Titik kebakaran yang muncul di sekitar puncak Gunung Slamet mulai meluas. Tim SAR gabungan dari Kabupaten Tegal bersiap naik untuk melakukan pemadaman titik hutan yang terbakar.
Humas SAR Galawi Rescue Arif Rahman mengatakan, pada pagi hari baru terdapat satu titik kebakaran yang terpantau. Lokasinya di ketinggian 2.700 meter dari permukaan laut. Namun menjelang siang ini satu titik api itu terlihat mulai membesar.
"Ada satu titik kepulan asap. Tadi pagi masih kecil, tapi ini terlihat mulai membesar kepulan asapnya, kemungkinan titik api mulai merembet," kata Arif kepada Sindonews, Jumat (21/8/2015).
Menurut Arif, untuk mencegah titik kebakaran semakin meluas, Tim SAR gabungan Kabupaten Tegal segera naik ke lokasi areal yang terbakar untuk melokalisir dan memadamkan api.
"Sekarang kita sedang bersiap-siap untuk upaya pemadaman. Tapi sebelumnya kita juga koordinasi dengan Perhutani," ucapnya.
Sebelumnya diberitakan, setelah Gunung Merbabu dan Gunung Lawu, kebakaran dilaporkan melanda areal hutan di sekitar puncak Gunung Slamet, Jumat (21/8/2015).
Kepulan asap yang berasal dari titik yang terbakar terlihat jelas dari Pos Pengamatan Gunung Api Slamet Desa Gambuhan, Kecamatan Pulosari, Kabupaten Pemalang sejak tadi malam hingga pagi tadi.
"Kemungkinan titik api sudah muncul sejak kemarin (Kamis). Tapi kemarin puncak gunung berkabut sehingga tidak terlihat. Tapi pagi ini masih terlihat kepulan asap. Tadi malam juga titik api terlihat jelas," kata Ketua Pos Pengamatan Gunung Slamet Desa Gambuhan Sudrajat saat dihubungi Sindonews, Jumat (21/8/2015).
PILIHAN:
Kebakaran Landa Gunung Merbabu
Humas SAR Galawi Rescue Arif Rahman mengatakan, pada pagi hari baru terdapat satu titik kebakaran yang terpantau. Lokasinya di ketinggian 2.700 meter dari permukaan laut. Namun menjelang siang ini satu titik api itu terlihat mulai membesar.
"Ada satu titik kepulan asap. Tadi pagi masih kecil, tapi ini terlihat mulai membesar kepulan asapnya, kemungkinan titik api mulai merembet," kata Arif kepada Sindonews, Jumat (21/8/2015).
Menurut Arif, untuk mencegah titik kebakaran semakin meluas, Tim SAR gabungan Kabupaten Tegal segera naik ke lokasi areal yang terbakar untuk melokalisir dan memadamkan api.
"Sekarang kita sedang bersiap-siap untuk upaya pemadaman. Tapi sebelumnya kita juga koordinasi dengan Perhutani," ucapnya.
Sebelumnya diberitakan, setelah Gunung Merbabu dan Gunung Lawu, kebakaran dilaporkan melanda areal hutan di sekitar puncak Gunung Slamet, Jumat (21/8/2015).
Kepulan asap yang berasal dari titik yang terbakar terlihat jelas dari Pos Pengamatan Gunung Api Slamet Desa Gambuhan, Kecamatan Pulosari, Kabupaten Pemalang sejak tadi malam hingga pagi tadi.
"Kemungkinan titik api sudah muncul sejak kemarin (Kamis). Tapi kemarin puncak gunung berkabut sehingga tidak terlihat. Tapi pagi ini masih terlihat kepulan asap. Tadi malam juga titik api terlihat jelas," kata Ketua Pos Pengamatan Gunung Slamet Desa Gambuhan Sudrajat saat dihubungi Sindonews, Jumat (21/8/2015).
PILIHAN:
Kebakaran Landa Gunung Merbabu
(zik)