HUT ke-70 RI, Pengawasan Pendakian Merapi Diperketat

Jum'at, 07 Agustus 2015 - 02:02 WIB
HUT ke-70 RI, Pengawasan...
HUT ke-70 RI, Pengawasan Pendakian Merapi Diperketat
A A A
YOGYAKARTA - Pengawasan pendakian Gunung Merapi saat Peringatan HUT ke-70 RI diperketat. Pihak Taman Nasional Gunung Merapi (TNGM) tak segan-segan meminta pendaki turun jika bekal tak memadai.

Kepala TNGM Edy Sutiyarto mengatakan, para petugasnya akan disebar. Mereka melakukan pengawasan mulai dari base camp di Selo, Boyolali hingga batas akhir pendakian di Pasar Bubrah. "Sekitar 20 petugas kami yang akan langsung mengawasinya," kata dia, Kamis (6/8/2015).

Sejak di base camp, kelengkapan para pendaki seperti logistik maupun peralatan keselamatannya akan dicek.

Selain itu, saat mendaki mereka tetap diawasi. Jika ada yang curi-curi kelengahan petugas dan kedapatan perbekalannya tak lengkap, akan diminta untuk turun meski yang bersangkutan sudah melakukan pendakian. "Kalau diketahui ya diminta untuk turun," katanya.

Hal ini dilakukan demi keselamatan pendaki itu sendiri. "Jangan merugikan diri sendiri atau orang lain."

Pihak TNGM juga dibantu oleh komunitas relawan Barameru, Boyolali. "Mereka itu kan kader konservasi. Sekitar 40-an orang dari Barameru yang akan membantu mengawasi. Nanti digilir agar lebih efektif," ucapnya.

Dalam pendakian 17 Agustus nanti, pihaknya juga sudah membatasi jumlah pendaki. "Kita batasi hingga 2.000 lebih sedikit. Untuk kenyamanan, agar tidak uyel-uyelan (berdesakan)," ujarnya.

Ia berharap, nantinya para pendaki bisa menaati tata tertib dan jangan merusak lingkungan.
(zik)
Berita Terkait
Takut Wedus Gembel,...
Takut Wedus Gembel, Ratusan Warga Kemalang Klaten Mengungsi
Merapi Masuk Fase Erupsi,...
Merapi Masuk Fase Erupsi, Ganjar Minta BPBD Memastikan Kondisi Pengungsi
Selain Lava Pijar, Pagi...
Selain Lava Pijar, Pagi Ini Merapi Luncurkan Awan Panas
Pagi Ini Merapi Keluarkan...
Pagi Ini Merapi Keluarkan Dua Kali Suara Gemuruh
Selama 6 Jam Terjadi...
Selama 6 Jam Terjadi 9 kali, Intensitas Guguran Lava Pijar Merapi Terus Meningkat
BPPTKG Prediksi Erupsi...
BPPTKG Prediksi Erupsi Merapi Menuju Selatan dan Tenggara
Berita Terkini
Lulusan SMEA hingga...
Lulusan SMEA hingga Sarjana Mengadu Peruntungan di Pelataran Balai Kota
8 menit yang lalu
Uya Kuya Sosialisasikan...
Uya Kuya Sosialisasikan Program MBG di Jaksel
1 jam yang lalu
Gelar Rakerwil di NTB,...
Gelar Rakerwil di NTB, Partai Perindo Bangun Kekuatan dari Akar Rumput Demi Kemenangan Pemilu 2029
1 jam yang lalu
Reses Maraton 3 Hari,...
Reses Maraton 3 Hari, Legislator Perindo Dapot Hutagalung Serap dan Perjuangkan Curhatan Warga Bengkalis
1 jam yang lalu
PCNU Jakut dan Polres...
PCNU Jakut dan Polres Pelabuhan Tanjung Priok Bagikan Sembako ke Sopir Truk
3 jam yang lalu
Kasus Siswa Diduga Keracunan...
Kasus Siswa Diduga Keracunan MBG di Cianjur, Partai Perindo: Perkuat Pengawasan Kualitas
3 jam yang lalu
Infografis
Presiden Ukraina Zelensky:...
Presiden Ukraina Zelensky: China Memasok Senjata ke Rusia!
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved